BENGKALIS (RIAUPOS.CO) - Generasi muda Sakai sebagai ujung tombak dan juga motor penggerak peradaban budaya, serta adat istiadat Sakai di Bumi Lancang Kuning ini, hendaknya teruslah belajar, meningkatkan SDM lebih maju dalam menatap masa depan.
"Jangan pernah puas dengan apa yang telah kita raih saat ini, karena pendidikan adalah investasi yang berharga untuk jangka panjang. dengan pendidikan anda-anda semua bisa maju dan dapat berkiprah dalam semua sektor kehidupan," ujar Bupati Bengkalis Kasmarni usai melantikan Pengurus Besar Himpunan Pemuda, Pelajar dan Mahasiswa Sakai Riau (HPPMS-R) masa Bakhti 2022-2024 di Ballroom Hotel Grand Elite Pekanbaru, Ahad( 3/7/2022).
Menurut Kasmarni, karena Sakai bukan lagi suku terbelakang, tapi Sakai sudah semakin maju, dan kemajuan tersebut estafetnya berada di pundak adik-adik pemuda, pelajar dan mahasiswa Sakai.
Bupati Kasmarni juga berpesan kepada pengurus HPPMS-R, untuk dapat mengembangkan organisasi HPPMS-R ini secara profesional, dengan menumbuh kembangkan jiwa Patriotisme, Nasionalisme dan Modernitas kepada Daerah, Bangsa dan Negara, dengan cara pandang yang dinamis.
"Jadikan PB.HPPMS-R sebagai tempat bersatu, tempat perjuangan, tempat pengkaderan, tempat belajar, dan tempat membina pemuda, dalam mempercepat kemajuan daerah, serta sebagai organisasi egaliter, yang dapat terus berkontribusi dalam Pembangunan dan Kemajuan Daerah," harap Kasmarni.
Terkait dengan keberadaan asrama HPPMS-Riau, lanjut Buk Kas, pada prinsipnya kami Pemerintah Kabupaten Bengkalis siap untuk memfasilitasi, namun ada beberapa hal yang perlu didudukkan terlebih dahulu, karena terkait dengan aset. Namun demikian, kita siap untuk duduk bersama, agar keberadaan asrama HPPMS-Riau benar-benar layak dan dapat difungsikan sebagaimana mestinya.
Sementara itu Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan H M Job Kurniawan dalam arahannya berharap adik adik yang tergabung dalam HPPMS-Riau, untuk tetap berpegang teguh pada tugas utamanya yakni belajar dan kuliah.
Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Acara tersebut, Wakil Bupati Siak Husni Merza, Ketua Dewan Pembina Himpunan Pemuda,Pelajar dan Mahasiswa Sakai Riau Iwandi.
Di samping itu dari Pemkab Bengkalis juga hadir Asisten III Bidang Administrasi Umum Sekretariat Kabupaten Bengkalis Aulia, Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan Fahrurrazi, Kepala Dinas Pariwisata,Budaya Pemuda dan olahraga Edi Sakura, Kepala Dinas Pendidikan Bengkalis Hj.Kholijah, Kepala Dinas Kesehatan Ersan Saputra, Kadis Komunikasi dan Informatika Hendrik Dwi Yatmoko, Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Suwarto, Kabag Prokopim Safrizal, Kabag Umum Kevin Rafizariandi.(ifr)
Laporan: Abu Kasim (Bengkalis)
Editor: E Sulaiman