Krisis Air Bersih, Ini yang Dilakukan KPBD Inhu

Indragiri Hulu | Jumat, 20 Oktober 2023 - 14:43 WIB

Krisis Air Bersih, Ini yang Dilakukan KPBD Inhu
Petugas KPBD Inhu menyalurkan air bersih dari mobil tanki kepada warga di Kacamata Pasir Penyu pada Kamis (19/10/2023). (KPBD INHU)

RENGAT (RIAUPIS.CO) -- Kantor Penanggulangan Bencana Daerah (KPBD) Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) salurkan air bersih di dua kelurahan, Kecamatan Pasir Penyu. Penyuplaian air bersih ini berdasarkan permintaan warga akibat minimnya sumber air akibat kemarau panjang.

Demikian disampaikan Kepala KPBD Kabupaten Inhu, Dody Iskandar SE MSc, Jumat (20/10). "Saat ini, selain berjibaku memadamkan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), kami juga harus mampu menanggapi keluhan warga atas krisis air bersih," ucap Dody Iskandar.


Dijelaskan Dody, dua lokasi yang menjadi sasaran penyuplaian air bersih itu yakni di Kelurahan Kembang Harum dan Kelurahan Tanjung Gading Kecamatan Pasir Penyu. Di mana sebelumnya, warga di dua kelurahan tersebut, mengeluh minimnya ketersediaan air bersih akibat kemarau.

Dari penyaluran air bersih tersebut, dapat dinikmati oleh sebanyak 26 KK di Kelurahan Kembang Harum. Kemudian di Kelurahan Tanjung Gading, untuk sebanyak 40 KK. "Total suplai air bersih yang kami salurkan pada Kamis (19/10/2023) kemarin mencapai 20 ribu liter," sebut Dody.

Air bersih yang disalurkan kepada warga tambah Dody, menggunakan mobil tanki milik KPBD. Sementara untuk penampungan air, warga menggunakan bak hingga embar.

Untuk itu harapnya, dengan penyaluran air bersih ini hendaknya dapat dimanfaatkan warga untuk kebutuhan sehari-hari. "Semoga melalui penyuplaian air bersih ini, hendaknya dapat mengatasi keluhan warga," harap Dody.

Laporan: Raja Kasmedi (Rengat)
Editor: Rinaldi

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook