INDRAGIRI HULU

Bupati Inhu Harapkan Perguruan Tinggi Jadi Universitas

Indragiri Hulu | Kamis, 15 Juli 2021 - 12:01 WIB

Bupati Inhu Harapkan Perguruan Tinggi Jadi Universitas
Bupati Inhu Rezita Meylani Yopi SE didampingi Wakil Bupati Inhu Drs H Junaidi Rachmat MSi, saat audiensi dengan tiga perguruan tinggi di ruang pertemuan STIE-I Rengat, Selasa (13/7/2021). (KASMEDI/RIAUPOS.CO)

Bupati Indragiri Hulu (Inhu) Rezita Meylani Yopi SE berharap agar perguruan tinggi (PT) yang ada di daerah itu digabungkan menjadi satu universitas. Sehingga bagi calon mahasiswa yang ada di Kabupaten Inhu dapat berkuliah di kampung halamannya sendiri.

Hal itu disampaikan bupati dalam pertemuan dengan ketua dan yayasan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi - Indragiri (STIE-I) dan Sekolah Tinggi Teknologi - Indragiri (STT-I) serta Akbid Indragiri. "Ini dalam rangka peningkatan sumber daya manusia (SDM) di Kabupaten Inhu," ujar Rezita Meylani Yopi SE, Rabu (14/7).


Menurutnya, secara umum dengan jumlah PT yang ada di Kabupaten Inhu, sudah dapat dijadikan atau digabungkan menjadi satu universitas. Bahkan sejumlah PT yang ada akan menjadi cikal bakal berdirinya universitas.

Kepada ketua yayasan dan manajemen yang hadir, Rezita juga agar dapat membesarkan PT yang pimpin dengan mengembangkan berbagai inovasi. Sehingga dapat meningkatkan minat para mahasiswa

Apalagi saat ini sambungnya, perkuliahan lebih banyak dilakukan secara daring karena pandemi Covid-19. "Dalam proses perkuliahan secara daring, diharapkan dosen memberikan materi yang inovatif dan kreatif agar mahasiswa tidak merasa bosan dengan pembelajaran secara monoton," sebut Rezita di ruang pertemuan STIE-I.

Dalam kesempatan tersebut Rezita juga memberikan apresiasi kepada tiga orang dosen yang sudah mendapatkan gelar doktor. Rezita berharap semoga ini dapat memberikan semangat yang lebih kepada dosen yang lain.(ade)

Laporan Kasmedi, Rengat

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook