PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Tim dosen Universitas Riau (Unri) menggelar kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM) dalam rangka melaksanakan salah satu kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi, Jumat (8/9). Kegiatan PKM dilakukan kepada anggota kelompok peternak Maju Bersama di Desa Lalang Kabung, Kabupaten Pelalawan, Riau.
Tim pelaksana PKM ini diketuai Dr Roza Elvyra MSi dari Jurusan Biologi FMIPA Unri. Anggota tim Prof Dr Dewi Indriyani Roslim MSi dari Jurusan Biologi FMIPA Unri dan Dr Nazaruddin MT dari Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik Unri.
Dalam kegiatan ini diberikan mesin pencacah rumput untuk pakan ternak sapi dan bagaimana cara penggunaannya kepada anggota kelompok peternak Maju Bersama. Selain itu, dalam kegiatan ini juga disampaikan pengetahuan mengenai bagaimana mengoptimalisasikan kotoran ternak sapi menjadi pupuk kompos organik dengan menggunakan cacing tanah.
Kegiatan tim pelaksana pengabdian kepada masyarakat dari Unri bertujuan untuk transfer Iptek dari perguruan tinggi kepada mitra sasaran sebagai upaya penguatan sumberdaya manusia pada kelompok peternak Maju Bersama.
Kegiatan PKM dalam skema pemberdayaan berbasis masyarakat ini terselenggara atas dukungan pendanaan dari DRTPM Kemdikbudristek dan LPPM Universitas Riau. Kegiatan ini mendapat respon yang sangat baik dari masyarakat kelompok peternak Maju Bersama dan Pimpinan Desa Lalang Kabung Provinsi Riau.(c)