Jelang Natal dan Tahun Baru, DKP Inhu Gelar Pangan Murah

Indragiri Hulu | Jumat, 08 Desember 2023 - 16:09 WIB

Jelang Natal dan Tahun Baru, DKP Inhu Gelar Pangan Murah
Kepala DKP Inhu, Ir Hj Isnidar (dua kanan) didampingi Camat Sungai Lala, Elpahri Adha SSos (kiri) saat menyerahkan pangan murah kepada perwakilan warga, Rabu (6/12/2023) (DKP INHU)

RENGAT (RIAUPOS.CO) -- Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) melalui Dinas Ketahanan Pangan (DKP) kembali menggelar gerakan pangan murah. Kegiatan kali ini dalam rangka menyambut hari besar keagamaan Natal 2023 dan tahun baru 2024.

Kepala DKP Kabupaten Inhu, Ir Hj Isnidar mengatakan bahwa, menjelang perayaan hari besar keagamaan Natal dan tahun baru sudah menjadi agenda untuk pelaksanaan gerakan pangan murah.


"Pelaksanaan gerakan pangan murah ini sesuai dengan instruksi Bupati Inhu, Rezita Meylani Yopi SE. Karena biasanya, menjelang perayaan hari besar keagamaan ada lonjakan harga bahan pangan," ujar Kepala DKP Inhu, Ir Hj Isnidar, Jumat (8/12/2023).

Pelaksanaan gerakan pangan murah kali ini sebut Isnidar, akan dilaksanakan di enam kecamatan dalam wilayah Kabupaten Inhu. Bahkan untuk saat ini sudah berjalan di tiga kecamatan.

Di mana gerakan pangan murah ini sudah dimulai sejak Rabu (6/12/2023) lalu diawali di Kantor Kecamatan Sungai Lala. Kemudian pada Kamis (7/12/2023) kemarin dilanjutkan di Kantor Kecamatan Batang Cenaku. "Tadi, kami menggelar di Kantor Kecamatan Kuala Cenaku," ungkapnya.

Untuk lokasi berikut di Kecamatan Batang Gansal, Kecamatan Rakit Kulim dan kembali ke Kecamatan Kuala Cenaku dan terakhir di Kecamatan Lubuk Batu Jaya. "Lanjutannya dimulai pada pekan mendatang," tambahnya

Pangan murah dalam satu paket yang dijual itu sambung Isnidar, berupa beras 5 kilogram, minyak goreng 1 kilogram dan gula putih 1 kilogram. Di mana, satu paket pangan murah itu se harga Rp87 ribu. Sedangkan dalam satu titik pelaksanaan pangan murah itu disiapkan sebanyak 500 pekat.

Untuk itu harapnya, dari pelaksanaan pangan murah ini dapat membantu meringankan beban masyarakat dalam menghadapi hari besar keagamaan dan tahun baru. "Kegiatan pangan murah ini didukung penuh oleh Bulog," terangnya.

Laporan: Raja Kasmedi (Rengat)
Editor: Rinaldi

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook