INDRAGIRI HILIR (RIAUPOS.CO) -- Bupati Indragiri Hilir (Inhil) HM Wardan, menghadiri rapat kerja nasional (Rakornas) Perpustakaan Nasional di Jakarta, Selasa (25/2). Satu tujuan kegiatan itu adalah memperkuat indeks literasi.
"Melalui kegiatan ini kita berharap output-nya mampu memperkuat indeks literasi dari berbagai sektor," ungkap Bupati.
Lanjut Bupati, Rakornas Perpustakaan Nasional (Perpusnas) diyakininya mampu menyatukan tekad untuk meningkatkan inovasi dan kreativitas bagi pustakawan demi penguatan indeks literasi.
Saat itu, tambah Bupati, pihak Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menyatakan dukungannya untuk menggerakkan literasi.
Yang utamanya dalam kaitan dengan pembangunan sumber daya manusia (SDM) yang unggul, inovatif, dan memiliki kreativitas.
"Sehingga akan terwujudnya masyarakat berpengetahuan dan berkarakter," jelasnya.
Artinya, Rakornas tersebut merupakan acara besar dan penting. Salah satunya untuk mengupayakan gerakan literasi secara nasional, khusunya di Kabupaten Indragiri Hilir.
Sekitar 1.600 orang hadir dalam Rakornas ini. Pemerintah melihat pentingnya membangun kegemaran membaca di kalangan masyarakat yang sebenarnya meningkatkan indeks literasi itu sendiri.
Oleh sebab itu, dikemukakan Bupati, keberadaan perpustakaan harus menjadi tempat transfer ilmu pengetahuan. Bukan lagi sekadar sebagai gudang buku di suatu tempat maupun daerah.
Sebagai mantan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau, Bupati sangat memahami benar bahwa dengan membaca dapat mengetahui berbagai informasi penting. Dan menambah ilmu pengetahuan dari berbagai sudut pandang.(adv)