INHIL (RIAUPOS.CO) - Bupati Indragiri Hilir (Inhil) HM Wardan, menginginkan agar tidak ada lagi masyarakatnya yang tidak memiliki identitas diri atau kartu tanda penduduk (KTP) maupun sejenisnya.
Hal ini disampaikannya, usai meninjau aktivitas pelayanan pembuatan identitas kependudukan di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Inhil di Jalan Swarna Bumi Tembilahan, belum lama ini.
"Jangan sudah ada keperluan mendesak baru sibuk ingin mengurus identitas. Lagi pula proses pembuatan identitas sekarang jauh lebih mudah. Apalagi didukung dengan aplikasi yang ada,"kata bupati.
Dengan kerja keras Disdukcapil, saat ini sudah mencapai angka yang cukup maksimal. Harusnya ke depan, sudah tidak ada lagi masyarakat yang tidak memiliki e-KTP dan administrasi-administrasi lainnya. "Maka itu kita datang ke sini untuk melihat langsung bagaimana kesiapan pegawai dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,"tambahnya.
Bupati merasa bangga kepada Disdukcapil dalam pelaksanaan pembuatan e-KTP. Pasalnya, jika dilihat dari data yang ada Kabupaten Inhil berada di peringkat cukup baik di Provinsi Riau dalam urusan pembuatan administrasi kependudukan.
"Ini prestasi yang baik. Malah ada satu kabupaten yang ingin mencontoh kinerja Disdukcapil Inhil," jelasnya.
Terimakasih pula disampaikannya kepada Disdukcapil dan jajaran karena telah bekerja dengan baik. Hal itu sudah sesuai dengan apa yang selalu dia sampaikan, yakni bekerja sesuai dengan tugas dan fungsi (tupoksi).(adv)