JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Memasuki musim dingin atau winter di negara empat musim, busana fall/winter yang dipilih umumnya berbahan tebal. Dalam kolaborasi UNIQLO dan desainer label asal Jepang Mame Kurogouchi Fall/Winter 2022 Collection justru menawarkan bahan yang lebih tipis yakni wol.
Bahan baru yang diciptakan dengan teknologi itu menunjang kehidupan sehari-hari. Tentunya dapat memberikan kebebasan pada para perempuan untuk berekspresi melalui pikiran dan tubuh. Bahan baru tersebut cocok untuk kulit sensitif di musim dingin.
Koleksi Mame Kurogochi 2022 Fall/Winter menggunakan bahan campuran wol terbaru HEATTECH yang secara khusus dikembangkan untuk menghasilkan bahan yang tipis namun tetap dapat memberikan rasa hangat pada tubuh. Busana ini pilihan yang cocok untuk layering.
Kolaborasi UNIQLO dan desainer label asal Jepang Mame Kurogouchi Fall/Winter 2022 Collection. Koleksi ini menampilkan T-shirt kerah bulat dan turtleneck dengan lengkungan di bagian ujung bawah serta celana legging untuk melengkapi penampilan. Selain itu, campuran sutera HEATTECH yang baru juga telah diluncurkan sebagai bahan dasar untuk atasan tanpa lengan 2 dan t-shirt bra 2 yang bersentuhan langsung dengan kulit. Kedua produk ini memiliki tekstur yang lebih halus sehingga terasa sangat nyaman saat dipakai di musim dingin.
Mengenal Maiko Kurogouchi
Maiko Kurogouchi adalah perancang busana label Mame Kurogouchi. Ia menggabungkan teknik tradisional, dan garis lengkung yang semakin memancarkan kecantikan wanita.
Merek Mame Kurogouchi yang didirikannya pada tahun 2010 terus memproduksi pakaian yang memperkaya berbagai momen sehari-hari yang dijalani oleh wanita modern. Komitmennya untuk menciptakan pakaian dengan detail yang memungkinkan perempuan untuk menjalani hidup yang bersemangat dan tanpa batas telah memikat hati banyak orang di seluruh dunia.
Sumber: Jawapos.com
Editor: Edwar Yaman