Suzuki Tampilkan Enam Mobil Spesial di JMS

Ekonomi-Bisnis | Kamis, 26 Oktober 2023 - 10:53 WIB

Suzuki Tampilkan Enam Mobil Spesial di JMS
Suzuki Swift Concept menjadi salah satu mobil spesial yang ditampilkan dalam Japan Mobility Show (JMS). (SUZUKI UNTUK RIAU POS)

TOKYO (RIAUPOS.CO) - Perusahaan otomotif asal Jepang Suzuki Motor Corporation (SMC) menampilkan enam mobil spesialnya pada JMS 2023. Di antaranya, mobil dengan energi berbasis baterai (BEV), mobil listrik (EV), mobil konsep Spacia, mobil Swift Concept, dan kendaraan berjenis van.

Suzuki juga fokus menyambut masa depan bebas emisi atau karbon netral melalui produk kendaraan yang mereka hadirkan. ”Dalam tantangan mobilitas baru, upaya mengatasi netralitas karbon sangat diperlukan,” tutur Presiden Direktur Suzuki Motor Corporation Toshihiro Suzuki, Rabu (25/10).


Suzuki langsung mengunjungi lokasi setempat, meneliti, dan menemukan jawaban mengenai jenis upaya netral karbon apa yang sesuai dengan situasi di setiap negara. ”Kami akan berupaya mewujudkan netralitas karbon dalam berbagai jalur, termasuk EV, juga CNG, CBG, dan hidrogen,” katanya.

Dua mobil EV yang dipamerkan Suzuki adalah eVX dan eWX. Sebelumnya, unit eVX telah diperkenalkan di Auto Expo 2023 di India. Namun, bagian interiornya akan ditunjukkan untuk kali pertama di ajang JMS 2023. eVX sendiri memberikan pengalaman mengemudi SUV Suzuki dengan lebih mengembangkan teknologi 4x4 yang dikendalikan secara elektronik. Untuk model eWX, Suzuki mengusung konsep persilangan antara mini Wagon khas Suzuki dengan EV futuristis. Mobil itu didesain simpel sehingga nyaman digunakan sehari-hari.

Sementara itu, dengan tetap menjaga konsep “Drive and Feel”, Suzuki telah melakukan pengembangan untuk Swift Concept. Yaitu dengan melengkapi sejumlah teknologi keamanan canggih, termasuk pengereman otomatis, sebagai mitigasi terjadinya tabrakan. Swift Concept juga menggunakan mesin dengan efisiensi tinggi sehingga menghasilkan keseimbangan saat mengemudi dan irit bahan bakar. (fal/esi)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook