SMARTPHONE

Ini Spesifikasi Redmi 10, Jagonya Entry Level

Ekonomi-Bisnis | Senin, 20 September 2021 - 14:00 WIB

Ini Spesifikasi Redmi 10, Jagonya Entry Level
REDMI 10 (JAWAPOS.COM)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Redmi 10 dari Xiaomi dipasarkan lebih dahulu di Malaysia pada Agustus lalu. Untuk pasar ponsel pintar dalam negeri, Xiaomi akhirnya memboyong ponsel entry level ini ke Indonesia.

Sesuai dengan namanya, Redmi 10 merupakan penerus dari Redmi 9. Sebagai generasi baru, tentu ada sejumlah peningkatan.


Untuk hardware, Redmi 10 di sisi dapur pacunya ditopang System-on-Chip (SoC) atau chipset Mediatek. Chip yang ditanamkan adalah Helio G88 (12 nm) berkecepatan 2,0 GHz dan RAM 4/6 GB serta media penyimpanan 64/128 GB.

Untuk fotografi, tersedia kamera utama beresolusi 50 MP (f/1.8), PDAF yang diklaim dapat memotret gambar dengan tingkat detil yang tinggi. Kamera ditempatkan di housing berbentuk persegi panjang.

Ada juga tiga kamera lainnya, yakni kamera ultra wide 8 MP (f/2.2, bidang pandang 120 derajat), kamera macro 2 MP (f/2.4), dan kamera depth sensor 2 MP (f/2.4). Di depan, ada kamera selfie berukuran 8 MP.

Disebut sebagai jagonya entry level, sayangnya Redmi 10 di area layar masih dibekali layar IPS LCD berdiagonal 6,5 inci dengan resolusi 1.080 x 2.400 piksel yang telah dilapisi kaca pelindung Gorilla Glass 3. Layar ini banyak diadopsi ponsel murah sejenis lainnya di angka Rp 2 jutaan seperti Samsung A Series terjangkau, Vivo Y Series dan Realme C Series.

Redmi 10 turut ditopang dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh Fast Charging 18 Watt serta Reverse Charging 9 Watt. Tak lupa, sistem operasi (OS) Android 11 berlapis tampilan antarmuka MIUI 12.5 hadir di perangkat ini.

Spesifikasi pendukung lainnya mencakup sensor sidik jari di bagian samping (side-mounted fingerprint scanner), Face Unlock, IR Blaster Bluetooth 5.1, USB Type-C, Dual Speakers, dan jack audio 3,5 mm.

 

Sumber: Jawapos.com

Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook