PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Menyambut Hari Raya Waisak tahun ini, Ahad (12/5) Eka Hospital Pekanbaru bekerja sama dengan Keluarga Buddhayana Indonesia (KBI) Cabang Riau menggelar berbagai Kegiatan Bakti Sosial seperti, Operasi Katarak, Operasi Bibir Sumbing, Sunatan Masal, Pemeriksaan dan Pengobatan serta Cek Up Tensi,Kolestrol, Gula dan lain-lain secara gratis.
Bertempat di Lapangan Candi Muara Takus, Desa Muara Takus, Kec. XIII Koto Kampar, Kab. Kampar Provinsi Riau, turut hadir pada acara ini adalah Kepala Desa Muara Takus Hilman, Camat XIII Koto Kampar Rahmat Fajri, Kadispar Kampar Yulia Dharma, Kapolres Kampar AKBP Andri Ananta, S.IK , Anggota DPRD Prov. Riau Siswaja Muljadi (Bapak Aseng), Ketua Panitia Baksos Jono serta CEO Eka Hospital Pekanbaru Romi Jaya Saputra berserta Manajemen Eka Hospital Pekanbaru, tokoh Masyarakat serta para RT/RW yang ada di lingkungan sekitar.
CEO Eka Hospital Pekanbaru, Romi Jaya Saputra menyampaikan, terimakasih kepada Camat, Kapolres, Lurah, Siswaja Muljadi dan terutama RT/RW yang sudah membantu acara ini, sehingga pelaksanaan Bakti Sosial ini bisa terlaksana.
Lanjut Romi, RS Eka Hospital beserta visi dan misinya, dan tujuan digelar baksos ini adalah bentuk kepedulian Eka Hospital terhadap kondisi kesehatan masyarakat. Selain itu Romi juga menegaskan bahwa Eka Hospital selalu memegang komitmen kepada masyarakat untuk selalu memberikan pelayanan dengan tulus dan sepenuh hati terutama dengan mengutamakan keselamatan pasien.
“Patient safety adalah fondasi komitmen Eka Hospital dalam meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat,” ucapnya.
Selain itu, jumlah pasien yang diperiksa dalam Bakti Sosial ini berjumlah 450 orang untuk pengobatan dan pemeriksaan, 50 orang sunatan, dan rencana operasi katarak 20 orang. Selain pengobatan dan pemeriksaan, pasien pun mendapatkan pemeriksaan cek kolestrol, asam urat dan gula darah.
Selama Baksos ini para peserta mendapatkan edukasi kesehatan seperti cara mencuci tangan, cara batuk yang benar dan pola hidup sehat. Diakhir pemeriksaan para peserta juga mendapatkan bingkisan.