SE INDONESIA

Batam Juara Inovasi Percepatan Perizinan

Ekonomi-Bisnis | Rabu, 16 Maret 2016 - 00:26 WIB

Batam Juara Inovasi Percepatan  Perizinan

BATAM (RIAUPOS.CO)- Pemko Batam meraih juara satu se Indonesia dalam hal pelayanan publik, percepatan pelayanan perizinan. Batam menyingkirkan 456 kabupaten/kota lainnya se Indonesia. Ajang ini digelar oleh kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Maret lalu di Bali.

"Ini menjadi kabar baik untuk kita. Mudah-mudahan pelayanan perizinan di Batam ini terus ditingkatkan," Kata Ardiwinata, Kabaghumas Pemko Batam, Selasa (15/3).

Baca Juga :Kabel Laut Batam-Pulau Buluh Beroperasi, Warga Nikmati Listrik PLN 24 Jam

Ardiwinata, mengatakan sebelum ditetapkan BPM dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) dan BPM Pemko Batam sebagai juara, dari semua kabupaten kota dilakukan seleksi. Kemudian diseleksi menjadi 57 kabupaten/kota. Kemudian diseleksi lagi menjadi 13 kabupaten kota.

"Dari 13 kabupaten/kota itu baru terpilih Batam sebagai yang paling hebat," katanya.

Menurut Ardiwinata, saat ini, Pemko Batam terus membenahi pelayanan perizinan. Di mana dalam hitungan jam, saat ini perizinan sudah bisa selesai.

"Kalau sekarang sesuai perintah pak Presiden, perizinan memang sudah dipangkas. Kalau memang persyaratan lengkap maka hitungan jam sudah selesai," katanya.

Gustian Riau, kepala BPM dan PTSP menyambut baik terpilihnya Batam sebagai  pelayanan publik, percepatan pelayanan perizinan. nomor wahid di Indonesia. Di mana penilaian ini dilakukan tim independen dari tujuh universitas terkemuka di Indonesia.

"Jadi penilaiannya independent. Kita tidak tahu kapan mereka melakukan penilaian," katanya.

Memang kata Gustian, saat ini di BPM dan PTSP Pemko Batam sudah sangat mudah. Efektif dan cepat. Pelayanan dengan sistem online. "Jadi tinggal dowload berkas pendaftaran melalui internet saja. Tidak perlu ke Pemko Batam. Kalau memang syarat lengkap, dua jam bisa selesai," katanya.

Gustian mengakui beberapa waktu lalu Asisten deputi MenPAN dan RB berkunjung ke BPM dan PTSP pemko Batam mengakui pelayanan di BPM dan PTSP yang semakin baik.

"Kalau piala penghargaannya nanti akan diberikan bersamaan dengan Musrenbang Nasional. Ini menjadi penyemangat buat kita. Intinya pelayanan tetap kita tingkatkan," katanya.

Menteri Dalam Negeri Tjahyo Kumolo saat melakukan sosialisasi Dewan Kawasan (DK) beberapa waktu lalu juga tegas memuji PTSP Pemko Batam. "PTSP Pemko Batam memang sangat bagus. Kalau bisa semua harus seperti itu," katanya. (ian/rpg/zar)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook