PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Sebanyak 23 peserta kelas kecantikan terlihat meramaikan room space Town Coffee dan Eatery di Jalan Lumba-lumba, Bukit Raya, Pekanbaru, akhir pekan lalu. Kegiatan yang mengusung tema ‘Boost Your LinkedIn Confidence: Make Up Workshop for Professionals’ ini dibuka dengan sambutan dari project leader, Cut Lira Kabaatun Nisa.
Dia mengatakan kepada para mahasiswa maupun fresh graduates, bukan hanya tentang kesiapan secara wawasan dan skills tetapi, first impression juga menjadi sebuah hal yang seringkali dipertimbangkan di dunia kerja. “Skill makeup juga penting untuk penampilan berkesan dan kekuatan relasi yang lebih baik,” ujarnya.
Sempena dengan pengenalan fitur baru perbankan digital dari CIMB Niaga, yaitu OCTO Mobile, Direct Sales Funding Manager CIMB Niaga Pekanbaru, Fitri Yunita memberi materi bertajuk ‘First Impression di Dunia Kerja’ sebagai pemanasan sebelum dimulainya kelas yang dipromotori Wardah Beauty Pekanbaru itu.
Fitri menambahkan, dengan first impression yang baik dan berkesan, kita akan mudah menempatkan diri ketika berinteraksi dengan rekan kerja. “Terpenting adalah tetap mengutamakan etika, sopan terhadap yang lebih tua dan santai pembawaannya dengan yang lebih muda,” tuturnya.
Berlangsung dari pukul 13.00 hingga 16.30 WIB, beauty class ini ditutup dengan sesi photoshoot untuk CV atau LinkedIn sebagai bekal pendukung bagi peserta saat hendak melamar kerja nantinya, serta berbagai macam door prize.
Komunitas inisiasi CIMB Niaga yang tersebar di 35 daerah di Indonesia ini berharap terus bisa memotivasi sesama dan menjadi berdaya juga bernilai lewat event-event yang akan datang.(azr/c)