UEK-SP Upaya Penanggulangan Kemiskinan di Tingkat Kelurahan

Dumai | Jumat, 24 Januari 2020 - 09:40 WIB

UEK-SP Upaya  Penanggulangan Kemiskinan di Tingkat Kelurahan
beri sambutan: Wakil Wali Kota Eko Suharjo SE memberikan kata sambutan pada musyawarah kelurahan pertanggung jawaban tahunan (MKPT) periode ke-12, tahun buku 2019 UEK-SP Basilam Makmur di Kantor UEK-SP, Kelurahan Basilam Baru, Kecamatan Sungai Sembilan, Kota Dumai, Rabu (22/1/2020).(hasanal bulkiah/riau pos)

DUMAI (RIAUPOS.CO) -- Wakil Wali Kota Dumai Eko Suharjo SE menyebutkan, dana segar yang dikucurkan  oleh pemerintah melalui pola UEK-SP dalam program pemberdayaan kelurahan merupakan perwujudan nyata dari upaya penanggulangan kemiskinan di setiap kelurahan yang ada di Kota Dumai.

Hal itu disampaikan Eko Sujarjo saat hadir pada musyawarah kelurahan pertanggung jawaban tahunan (MKPT) periode ke-12 tahun buku 2019 Usaha Ekonomi Kerakyatan-Simpan Pinjam (UEK-SP) Basilam Makmur di Kantor UEK-SP, Kelurahan Basilam Baru, Kecamatan Sungai Sembilan, Dumai, Rabu (22/1).


Eko Suharjo mengatakan, program ini adalah bukan bantuan cuma-cuma tapi harus dikembalikan lagi supaya bisa disalurkan kembali kepada warga yang memerlukan.

"Untuk itulah, pemerintah sangat komit memberikan dukungan terhadap kegiatan UEK-SP. Tentunya dengan adanya wadah UEK-SP khususnya UEK-SP di Kelurahan Basilam Baru ini akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar, serta Kota Dumai pada umumnya," jelasnya.

Wawako sangat mengharapkan bahwa musyawarah yang dilakukan mampu meningkatkan usaha mikro kecil yang termasuk dalam kelompok keluarga kurang mampu, sehingga dapat meningkatkan taraf perekonomian masyarakat.

 "Jika program ini berjalan lancar,  tingkat kemiskinan di Kota  Dumai akan semakin rendah," tutupnya.(hsb)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook