Mirip Masjid Nabawi, DIC Akan Jadi Ikon Dumai

Dumai | Jumat, 20 Januari 2023 - 09:37 WIB

DUMAI (RIAUPOS.CO) - Pemerintah Kota Dumai sedang membangun Masjid Dumai Islamic Center (DIC). Masjid megah yang berada di Jalan HR Soebrantas tersebut dibangun mirip dengan Masjid Nabawi, Madinah.

Wali Kota Dumai H Paisal mengatakan, progres pembangunan sudah di atas 90 persen dan ditargetkan selesai akhir Februari 2023.


"DIC satu-satunya masjid di Riau yang dibangun mirip dengan Masjid Nabawi. Dan akan menjadi masjid kebanggaan masyarakat Dumai," kata Wako, Kamis (19/1).

Kubah masjid, menara, mimbar dan halamannya dibangun mirip dengan Masjid Nabawi. Karena desainnya copy paste dari Masjid Nabawi di Madinah. Masjid ini akan menjadi ikon Kota Dumai. Wako meminta doa semua pihak agar pembangunan DIC dapat berjalan dengan lancar dan terealisasi sesuai rencana.

Dijelaskannya, pembangunan DIC menghabiskan anggaran sebesar Rp 29 miliar melalui APBD Dumai 2022 dibantu dana CRS perusahaan dan sumbangan masyarakat.

Selain menjadi tempat beribadah, DIC akan dijadikan pusat wisata religi. Sehingga diharapkan dapat meningkatkan perekonomian Kota Dumai.

Lanjut Wako, DIC dibangun di atas lahan seluas 4 hektare, ukuran bangunan 30x30 meter. Selain desainnya yang mirip Masjid Nabawi, bahan yang digunakan untuk membangun DIC menggunakan bahan berkualitas. Seperti lantai menggunakan marmer kualitas terbaik, kamar mandi serta tempat wudu dibangun dengan rapi dan bersih.

Fasilitas yang tersedia di DIC, adalah rumah garim, guest house 18 kamar, aula luas dan bersih, tempat parkir luas. Juga akan dibangun rumah tahfis.

"Untuk untuk salat, DIC sanggup menampung sebanyak 2.000 jemaah," lanjut Wako.(mx12/rpg)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook