BENGKALIS (RIAUPOS.CO) - Kasus baru terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Bengkalis bertambah 57 orang, sehingga total terkonfirmasi saat ini berjumlah 3.812 orang, Sabtu (29/5). Sesuai data yang dirilis Dinas Kesehatan Kabupaten Bengkalis hingga pukul 18.00 WIB, 57 kasus baru itu berasal dari 3 kecamatan.
“Mandau menyumbang angka kasus positif terbanyak dengan total 38 orang. Kemudian disusul Bathin Solapan 14 orang dan Siak Kecil 4 orang,” jelas Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bengkalis Ersan Saputra TH.
Sementara itu, untuk pasien yang sembuh dan meninggal dunia, Ersan menjelaskan, masing-masing bertambah 1 orang. Sehingga, total pasien yang sembuh menjadi 3.233 orang (84,81 persen), dan meninggal dunia 149 orang (3,91 persen).
Katanya, pasien yang meninggal dunia tersebut merupakan pasien terkonfirmasi ke-3.353 atas nama FS (72, laki-laki).
“FS merupakan warga Desa Kelapapati, Kecamatan Bengkalis. Meninggal dunia di RSUD Bengkalis,” terangnya, seraya menambahkan pasien yang dirawat di rumah sakit 61 orang dan menjalani isolasi mandiri 369 orang.
Sedangkan pasien yang sembuh, sambung Ersan, atas nama RS (37, perempuan). RS merupakan warga Kelurahan Gajah Sakti, Kecamatan Mandau. Sesuai data yang dirilis Dinas Kesehatan, 38 kasus baru terkonfirmasi positif Covid-19 di Mandau berasal dari Air Jamban (16 orang). Lalu Babussalam, Duri Barat dan Talang Mandi masing-masing 5 orang. Gajah Sakti dan Balik Alam masing-masing 2 orang, serta Duri Timur, Harapan Baru dan Pematang Pudu, masing-masing 1 orang.
Untuk Bathin Solapan, 14 kasus baru terkonfirmasi tersebut berasal dari Tambusai Batang Dui 5 orang, Balai Makam orang, Simpang Padang 2 orang. Sementara 3 orang lagi berasal dari Buluh Manis, Pematang Obo dan Petani, masing-masing 1 orang.
“Sedangkan 5 kasus baru terkonfirmasi positif Covid-19 dari Siak Kecil, seluruhnya merupakan warga Sadar Jaya,” tutup Ersan, sembari mengajak seuruh lapisan masyarakat di daerah ini mematuhi protokol kesehatan.(esi)