HBA KE-63, ZIARAH MAKAM PAHLAWAN

Bertekad Hadirkan Penegakan Hukum yang Tegas dan Humanis

Bengkalis | Sabtu, 22 Juli 2023 - 11:45 WIB

Bertekad Hadirkan Penegakan Hukum yang Tegas dan Humanis
Kajari Bengkalis Zainur Arifin Syah SH menggelar bakti sosial di Rumah Qur’an dan Rumah Yatim Aisyah Berbagi di Desa Kuala Alam, Kecamatan Bengkalis, Jumat (21/7/2023). (ABU KASIM/RIAU POS)

BENGKALIS (RIAUPOS.CO) - MOMENTUM Hari Jumat menjadi hari yang mulia dan bahagia, bagi keluarga besar Kejaksaan Negeri (Kejari) Bengkalis untuk berbagi sesama dan menggelar penghormatan dan doa di TMP Kesuma Kesatria.

Ziarah makam pahlawan yang digelar pada pagi Jumat dipimpin langsung Kajari Bengkalis, Zainur Arifin Syah SH dan diikuti oleh seluruh Kasi serta pegawai Kejari Bengkalis dan juga seluruh IAD Daerah Bengkalis.


Di awali dengan upacara ziarah dan doa serta menaburkan bunga di pusara makam pahlawan dengan penuh makna. Kegiatan tersebut adalah untuk menghormati arwah para pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia.

"Ini merupakan rangkaian kegiatan yang sudah ditetapkan setiap melaksanakan Hari Bakti Adhyaksa. Kita tetap melaksanakan kunjungan ke makam pahlawan menghargai dan menghormati dan mengenang jasa pahlawan yang telah berjuang," ujarnya.

Sedangkan sorenya, Kajari  Bengkalis bersama personelnya melakukan bhakti sosial di Rumah Qur’an dan Rumah Yatim Aisyah Berbagi di Desa Kuala Alam, Kecamatan Bengkalis.

Rombongan disambut pimpinan Yayasan Aisyah Berbagi di ruang tempat anak-anak yatim dan para mualaf belajar Al-Qur’an dan agama. Apalagi pembangunan rumah Qur’an yang berdiri megah, dibangun melalui dana sedekah Jumat.

Pada kesempatan itu, Kajari Bengkalis Zainur Arifin Syah menyampaikan rasa bangga dan haru, melihat kemegahan gedung rumah Qur’an. Tentu kedatangannya untuk berbagi kebahagiaan bersama anak-anak yatim asuran dari Yayasan Aisyah Berbagi Kuala Alam.

"Kegiatan baksos ini rangkaian HBA dan kedatangan kami bermaksud untuk berbagi, berupa bingkisan buat anak-anak yatim. Ini kegiatan lanjutan dalam kegiatan yang dilaksanakan dalam beberapa hari ini," ujarnya.

Zainur juga mohon kepada pengurus anak-anak yatim di Rumah Qur’an dan anak yatim dapat menerima bantuan yang tak seberapa ini, namun ini bentuk perhatiannya dan semoga bermanfaat bagi anak yatim.

"Doakan kami agar selalu mampu memberikan yang terbaik bagi bangsa dan negara dalam penegakan hukum di Kabupaten Bengkalis," harapnya.***

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook