BENGKALIS (RIAUPOS.CO) - Wakil Bupati Bengkalis H Bagus Santoso menyampaikan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) 2022 dalam rapat paripurna DPRD Bengkalis, Senin (13/3). Rapat paripurna dipimpin Ketua DPRD Bengkalis H Khairul Umam.
Wabup Bengkalis H Bagus Santoso mengatakan, penyampaian LKPj 2022 ini, telah menjadi kewajiban selaku kepala daerah yang telah diamanatkan dalam Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2019 tentang Laporan dan Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah.
Wabup menjelaskan, terkait dengan pengelolaan keuangan daerah tahun 2022, Pemkab Bengkalis, daerah predikat realisasi PAD tertinggi kedua se-Indonesia.
Tahun 2022 PAD Kabupaten Bengkalis melebihi target yang ditetapkan, di mana pada 2022 PAD mencapai Rp348,103,260,216.00 atau 101,53 persen, dari target tahun sebelumnya yakni Rp344.413.626.080,00 atau 82,10 persen.
Secara keseluruhan realisasi PAD Kabupaten Bengkalis pada tahun anggaran 2022 adalah Rp3,327,885,493,738.00 atau 99,40 persen, dari target yang ditetapkan sebesar Rp3,347,978,859,591.00.
Untuk belanja daerah, pada tahun anggaran 2022 secara keseluruhan telah dianggarkan dana belanja melalui 248 program, 734 kegiatan serta 1.938 sub kegiatan dengan pagu sebesar Rp4.517.938.208.653,00. Terealisasi penyerapan sebesar Rp4.216.524.994.195,88.(ksm)