BENGKALIS (RIAUPOS.CO) -- Dukungan masyarakat terhadap bakal calon Bupati Kabupaten Bengkalis pada polling aspirasi pembaca Riau Pos terus mengalir. Berdasarkan penghitungan Rabu (8/4), Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia, Kasmarni mengalami kenaikan persentase dukungan. Dari 15,62 persen menjadi 15,84 persen.
"Hampir setiap periode polling, Kasmarni mendapat tambahan dukungan. Sedikit demi sedikit ia semakin mendekat ke puncak," sebut Direktur Riau Pos M Hapiz, kemarin.
Berada di peringkat dua saat ini, tren dukungan terhadap Kasmarni cenderung meningkat setiap periode polling. Sementara untuk peringkat pertama masih di tempati Ketua Ikatan Keluarga Jawa Riau (IKJR) Kabupaten Bengkalis Masuri alias Bagong. Ia berhasil mendulang total dukungan sebanyak 20,08 persen.
Peringkat tiga ada nama Ridwan Yazid yang memperoleh selisih dukungan cukup tipis dengan Kasmarni. Yakni di angka 14,97 persen. Disusul Mantan anggota DPRD Riau, Bagus Santoso, yang juga mantan anggota DPRD Bengkalis dua periode. Ia mendapat dukungan 14,02 persen.
Abdul Vattah dan Abi Bahrun masih terlibat persaingan ketat sejak beberapa periode polling. Abdul mendapat total dukungan 5,21 persen. Ia menempati peringkat enam. Sedangkan Abi Bahrun yang memiliki jumlah dukungan sebanyak 5,34 persen menempati peringkat lima.
Peringkat tujuh diisi Pasla dengan jumlah dukungan 5,18 persen. Posisi kedelapan, ada nama Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Bengkalis, Nur Azmi Hasyim ST yang meraih dukungan 3,94 persen. Anggota DPRD Bengkalis dari PKS, Sanusi yang mendapatkan dukungan 3,90 persen berada di peringkat kesembilan.
Pada peringkat kesepuluh ada nama Syaukani Alkarim dengan raihan dukungan sebanyak 3,47 persen.(nda)