Hapuskan Kemiskinan secara Ekstrem

Bengkalis | Selasa, 04 Oktober 2022 - 09:49 WIB

Hapuskan Kemiskinan secara Ekstrem
Bupati Bengkalis Kasmarni menerima data pensasaran percepatan penghapusan kemiskinan ekstrem dari Gubernur Riau Drs H Syamsuar di Pekanbaru, Senin (3/10/2022). (DISKOMINFOTIK BENGKALIS UNTUK RIAUPOS.CO)

BENGKALIS (RIAUPOS.CO) -  Bupati Bengkalis Kasmarni menyatakan siap melaksanakan Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 4 Tahun 2022 tentang  Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE) .  

Hal ini disampaikan Bupati Kasmarni  didampingi Wakil Bupati H Bagus Santoso di sela-sela menghadiri Rapat Koordinasi Teknis (Rakortek) P3KE, Senin (3/10).


Rakortek dibuka Gubernur Riau Drs H Syamsuar dihadiri bupati/wali kota beserta wakil bupati dan wakil bupati se-Provinsi Riau. Pada saat itu dilakukan penandatanganan komitmen antara Gubernur Riau dan bupati/wali kota, sekaligus diserahkan data  P3KE.

Rakortek salah satu upaya agar Inpres Nomor 4 Tahun 2022 ini dapat tersosialisasi dan diimplementasikan secara efektif oleh para pemangku kepentingan, terutama di tingkat daerah

Bupati Kasmarni menyatakan, komitmen untuk siap memberantas kemiskinan ekstrem di Negeri Junjungan. Mengingat dapat mewujudkan target presiden, yaitu nol kemiskinan ekstrem di tahun 2024.

Diungkap bupati, data P3KE ini menjadi acuan siapa saja yang berhak menerima bantuan sosial dari pemerintah, kemudian mendapatkan intervensi agar mereka bisa naik kelas dari status miskin ekstrem menjadi lebih sejahtera.

Data P3KE yang memang berisi nama dan alamat sasaran penerima bantuan, Ia berharap agar bantuan bisa lebih tepat sasaran.

Dalam melaksanakan Inpres Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem perlu kerja sama semua pihak, seperti menggandeng Baznas dan BUMD, lalu program asistensi sosial penyandang disabilitas (ASPD) yang sesungguhnya telah rutin diberikan dan masih banyak program lainnya.(gem)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook