LITERASI

Dispersip Bengkalis Resmikan Pondok Baca Suku Asli Batin Tali

Bengkalis | Minggu, 03 Oktober 2021 - 18:26 WIB

Dispersip Bengkalis Resmikan Pondok Baca Suku Asli Batin Tali
Bunda Bengkalis Membaca mendongengkan sebuah kisah kepada anak-anak suku asli saat peresmian Pondok Baca Suku Asli Batin Tali, Desa Berancah, Kecamatan Bantan, Bengkalis akhir peKan lalu. (ABU KASIM/RIAUPOS.CO)

BENGKALIS (RIAUPOS,CO) – Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Kadispersip) Kabupaten Bengkalis, DR H Suwarto SPd MPd mengharapkan seluruh masyarakat suku asli di Kabupaten Bengkalis bebas buta aksara. Di tengah padatnya arus informasi yang memudahkan siapapun bebas belajar  di mana saja.

Demikian disampaikan Kadispersip Bengkalis DR H Suwarto SPd MPd usai meresmikan Pondok Baca Asli Batin Tali, Desa Berancah, Kecamatan Batan, Bengkalis, akhir pekan lalu. Dalam kegiatan itu juga dihadiri Wakil Ketua DPRD Bengkalis H Sofyan, Camat Bantan Muthu Saily SIP MAP, Sekcam sekaligus Ketua Karang Taruna Kecamatan Bantan Risky Afriandy SSTP MSI, Kades Berancah Turadi dan masyarakat.


‘’Kami siap membantu buku-buku bacaan untuk memenuhi rumah baca Suku Ali Batin Tali. Kami juga mengapresiasi upaya masyarakat yang membuka rumah baca ini. Tentunya ini sangat penting bagi masyarakat suku asli agar anak-anak mereka gemar membaca buku,’’ ujarnya.
Sedangkan Wakil Ketua DPRD Bengkalis H Sofyan juga menyambut baik adanya gerakan membaca yang awalnya digagas oleh mahasiswa yang melakukan kuliah kerja nyata (KKN). Tentu kegiatan ini sangat  membantu masyarakat.

‘’Kami sangat mendukung kegiatan ini, jika perlu disetiap komunitas suku asli yang ada di Kabupaten Bengkalis ini ada rumah baca seperti yang didirikan oleh mahasiswa,’’ ujarnya.

Sementara itu, Ketua Pondok Baca Suku Asli Batin Tali Desa Berancah, Siti Sofiyah juga mengatakan, pondok baca yang digagas dan dibentuk oleh mahasiswa KKN kelompok 53 STAIN Bengkalis ini berawal dari minimnya minat baca anak-anak suku asli. 


"Kami mengharapkan dengan berdirinya pondok baca yang kami bina ini akan memancing minat baca anak-anak suku asli, bahkan orang tua mereka juga ikut membaca buku yang ada di pondok baca,’’ ujarnya.
Menurutnya, dalam peresmian pondok baca juga menghadirkan Bunda Bengkalis Membaca untuk mendongeng. Juga dilakukan penyerahan buku dari Dispersip Bengkalis ke Pondok Baca Suku Asli Batin Tali. 

"Ada juga penyerahan buku dari Karang Taruna Kecamatan Bantan, pemotongan tumpeng dalam rangka ulang tahun Karang Taruna ke-61, pembagian snack kepada anak-anak suku asli dari Bunda Literasi Desa Berancah,’’ ujar Sofiah yang mengaku kegiatan ini bekerja sama dengan Pemdes Berancah, Karang Taruna Kecamatan Bantan dan Dispersip Bengkalis.

Camat Bantan, Muthu Saily juga menyampaikan terima kasih kepada masyarakat yang sudah menggagas Pondok Baca Suku Asli Batin Tali di Kecamatan Batan. Karena pihaknya memahami benar, sulitnya mengajak anak-anak suku asli ini untuk belajar. Karena kebiasaan orang tuanya yang selalu membawa anak-anak mereka bekerja di hutan atau nelayan mencari ikan.


"Ini terubosan yang baik sekali dan kami sangat mendukungnya. Tentu jika pengelolanya kesulitan dalam mendapatkan literasi buku yang diperlukan silahkan berkordinasi dengan kecamatan, sehingga buku-buku yang diperlukan dapat dipunuhi di Pondok Baca Suku Asli  Batin Tali ini,’’ harapnya.

 

Laporan: Abu Kasim (Bengkalis)

Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook