DURI (RIAUPOS.CO) - Bulan suci Ramadan merupakan momentum yang paling tepat untuk saling berbagi kebaikan, rasa peduli serta membantu sesama dalam upaya memperkuat rasa persaudaraan.
''Ramadan menjadi momen terbaik untuk berbagi kebaikan dan saling memperkuat persaudaraan sesama umat Islam,'' ujar Bupati Bengkalis Kasmarni usai melakukan Safari Ramadan di Masjid Lailatul Qadar, Desa Harapan Baru, Kecamatan Mandau, Jumat (31/3).
Safari Ramadan Bupati, di awali dengan menjalin silaturahmi serta menyapa warga. Kemudian dilanjutkan pembagian sejumlah santunan dan bantuan, terutama diberikan kepada anak yatim dan kaum duafa dan penyerahan bantuan rumah layak huni dari Baznas Kabupaten Bengkalis.
Juga penyerahan bantuan CSR dari Bank Riau Kepri Syari’ah yang diperuntukkan kepada sejumlah rumah ibadah, serta penyerahan sembako program K3S dari Dinas Sosial Kabupaten Bengkalis kepada penerima manfaat.
''Kami berharap bantuan dan santunan yang kami berikan ini, bermanfaat bagi penerima, serta digunakan dengan sebaik-baiknya. Kemudian dapat membantu meringankan beban selama menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadan pada tahun ini,'' ujar Kasmarni.
Menuritnya, bantuan Ini juga sebagai bentuk komitmen Pemkab Bengkalis untuk selalu peduli terhadap masyarakat, terutama kepada masyarakat yang kurang mampu yang berhak menerimanya.
''Sesuai dengan visi dan misi kami, yaitu mewujudkan Kabupaten Bengkalis bermarwah maju dan sejahtera (bermasa). Salah satu strategi mewujudkan hal tersebut, kami terus melakukan berbagai upaya dengan membangun kerja sama, koordinasi dan kolaborasi baik pemerintah provinsi maupun pusat. Untuk itu kami mohon juga dukungan dari masyarakat agar cita-cita mulia ini terwujud dengan baik dan sempurna,'' ujarnya.(ksm)