ALAMAAAK!

Celengan Berisi Batu

Begini Ceritanya | Senin, 16 Juli 2018 - 12:15 WIB

Celengan Berisi Batu

(RIAUPOS.CO) - Kehilangan uang yang telah ditabung memang sangat menjengkelkan. Hal ini dirasakan oleh Dion. Warga Rumbai ini mengaku sudah dua kali kehilangan uang yang ditabung dalam celengan kaleng.

Dion adalah seorang duda. Ia tinggal sendirian di rumahnya. Ketiga anaknya ikut dengan mantan istri.

Baca Juga :Salah Naik Speedboat

Namun anak-anaknya masih sering berkunjung ke rumah Dion di Rumbai.

Saat awal kehilangan uang di celengannya, Dion mencurigai orang lain sebagai pelaku pencurian. Namun, setelah dipikir-pikirnya, ia kehilangan celengan setelah kedatangan anak-anaknya. “Masa iya anak saya yang mencuri? Saya rasa tidak mungkin,” ujarnya tak percaya.

Tapi Dion penasaran. Ia pun membuat jebakan. Saat itu, seorang anaknya datang berkunjung dengan alasan ingin melepas lelah usai bekerja. Dion pun mempersilakan anaknya untuk tidur sebentar atau makan siang.

Sementara Dion memilih untuk pura-pura tidur siang. Padahal ia mengawasi gerak-gerik putranya yang berkunjung.

Barulah diketahuinya, ternyata putranya sibuk membuka laci-laci lemari dan televisi. Dan ia menemukan celengan milik ayahnya yang memang tidak dikunci.

Karena berat, putra Dion mengambil celengan tersebut dan membukanya. Berharap mendapatkan beberapa lembar uang, namun celengan itu kembali ditutup dan dikembalikan ke tempatnya semula.

Dion yang telah melihat aktivitas anaknya, pura-pura terbangun dan mengatakan ingin pergi ke masjid.

“Saya ajak dia, tapi dia tidak mau. Katanya mau pulang saja dengan alasan sudah sore,” kata Dion.

Sang anak pun pulang tanpa kata. Sedangkan Dion tak habis pikir anaknya tega melakukan tindakan tersebut.

Ternyata, mengapa si anak tidak jadi mengambil isi celengan adalah karena Dion telah mengganti isinya. Celengan itu bukannya berisi uang. Tapi batu. Alamaaak!

“Saya sengaja ngerjain, biar dia malu dan gak ngelakuin lagi,” cerita Dion.(cr8)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook