UTAMAKAN KESELAMATAN DAN EKONOMI MASYARAKAT

AHY Perintahkan Kader Kerja Keras Atasi Pandemi

Advertorial | Senin, 28 September 2020 - 12:39 WIB

AHY Perintahkan Kader Kerja Keras Atasi Pandemi
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) berfoto bersama usai menyerahkan perangkat WiFi kepada enam perwakilan DPC di DKI Jakarta sebagai bentuk dukungan dan bantuan pemasangan WiFi gratis serta pembayaran bulanannya, baru-baru ini.

Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengeluarkan maklumat langsung kepada seluruh kader Demokrat di Tanah Air. Maklumat yang berisi tindakan yang harus dilakukan kader PD di masa pandemi saat ini, disampaikan AHY melalui sebuah saluran televisi nasional akhir pekan lalu. Saat itu, AHY menyebut bahwa situasi pandemi sebagai wake up call atau sebuah peringatan yang menghentak. Karena sebelum adanya pandemi, hampir seluruh masyarakat larut dengan kencangnya arus digital.

"Musibah pandemi Covid-19 yang kita hadapi ini, nyata. Siapapun bisa jadi korbannya. Perkembangan informasi dan teknologi membuat kita takabur dan jumawa, seolah menjadi penguasa dalam kehidupan ini. Setelah 9 bulan kita bergulat dengan Covid-19 dan belum juga menemukan jawabannya. Kita baru menyadari bahwa we are insignificant in this universe," ujar AHY mengawali pidatonya.

Ia melanjutkan, krisis yang melanda negeri ini adalah hal yang serius. Untuk itu, dia mengajak agar perlu saling berbagi rasa dan empati serta harus lebih bersatu untuk mengatasinya. Jangan biarkan, satu pun di antara masyarakat menanggung bebannya sendiri. Kuncinya menurut AHY adalah kebersamaan. Kalau ingin cepat lakukan sendiri, tetapi kalau ingin sukses, lakukan bersama-sama.

"Untuk itu saya mengajak dengan tulus, kita semua untuk memperkuat barisan, bahu-membahu dan tolong menolong," sambungnya.

Meskipun Partai Demokrat berada di luar pemerintahan, lanjut AHY, namun pihaknya memberikan dukungan penuh kepada pemerintah untuk bisa menangani pandemi Covid-19, secara cepat dan tepat. Untuk itu, ke depan, Partai Demokrat akan terus bantu atasi Covid-19. Bantu pemulihan ekonomi serta bantu rakyat di sekeliling kader Demokrat di seluruh Indonesia.

Putra sulung Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu mengatakan ada tiga hal besar yang berkaitan dengan pesan dan ajakan yang ia sampaikan. Pertama, dalam mengatasi krisis besar pilihan yang harus diambil adalah menyelamatkan manusia dan memulihkan ekonomi sebagai kesatuan yang utuh. Dengan strategi dan kebijakan serta tindakan yang tepat, ia meyakini keduanya dapat dicapai.

Selanjutnya, dalam mengatasi pandemi dan krisis tentunya harus ada pilihan kebijakan tepat. Yang benar-benar mendatang kan keberhasilan. Tentunya, bersamaan dengan itu, dirinya merasa perlu adanya langkah pencegahan agar tidak terjadi hal-hal yang mengancam keberlangsungan kehidupan yang baik di masa depan. "Kita harus bisa mengatasi masalah tanpa menimbulkan masalah di kemudian hari," ucapnya.

Ia kembali menekankan kepada suruh kader Demokrat untuk bekerja lebih keras lagi dalam mengatasi pandemi yang sedang berlangsung. Yakni dengan gencar mengajak masyarakat serta keluarga untuk menerapkan protokol kesehatan yang telah ditetapkan. Selanjutnya, kader PD diminta AHY untuk mengutamakan kepentingan masyarakat diatas segalanya. Seperti memberikan bantuan terhadap orang terdekat, melakukan pembinaan terhadap UMKM dan memperhatikan kualitas pendidikan dengan metode dalam jaringan.

Pesan tersebut disampaikan AHY agar bisa di realisasikan seluruh kader di 34 provinsi se-Indonesia. Dengan begitu, AHY meyakini beban masyarakat di saat menghadapi pandemi Covid-19 akan bisa berkurang. Terutama persoalan ekonomi yang tengah dihadapi masyarakat. "Kader Demokrat wajib hadir di tengah masyarakat untuk meringankan beban yang saat ini dipikul," ujarnya.

Ia mencontohkan beberapa program yang telah di lakukan Partai Demokrat di seluruh provinsi se-Indonesia seperti memberikan bantuan WiFi gratis kepada pelajar untuk mengikuti pembelajaran dalam jaringan. Meski sudah direalisasikan oleh kader Demokrat, AHY meminta agar kegiatan tersebut tetap berjalan hingga masa pandemi berakhir. Selain itu, ia juga mencontohkan kegiatan berbagi sembako untuk masyarakat yang terdampak secara ekonomi sejak awal pandemi Covid-19.

"Atas nama keluarga besar Partai Demokrat, kami juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada para dokter, perawat, tenaga kesehatan, TNI/Polri dan seluruh komponen bangsa atas kerja keras, pengabdian dan pengorbanan yang telah dilakukan dalam upaya mengatasi Covid-19. Mari kita tetap optimis, terus bekerja keras dan pantang menyerah. Mari kita ubah tantangan menjadi peluang. Mari kita ubah ancaman menjadi kesempatan," tutur AHY.(adv)

Narasi: AFIAT ANANDA
Foto: HUMAS PARTAI DEMOKRAT









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook