Bupati: Hasil Pemilu Serahkan ke KPU

Advertorial | Senin, 06 Mei 2019 - 13:31 WIB

ROHIL (RIAUPOS.CO) -- Bupati Rokan Hilir (Rohil) H Suyatno AMp menilai pelaksanan Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 secara umum berjalan dengan baik dan lancar, secara khusus di Rohil juga berlangsung sangat baik. 

“Rangkaian kegiatan pemilu 2019 di Rohil telah selesai dan berlangsung secara transparan, jujur, adil dan demokratis,” kata H Suyatno, Ahad (5/5).

Seluruh proses dan tahapan pelaksanaan dilewati sesuai dengan yang telah ditentukan. Di sisi lain partisipasi masyarakat juga sangat baik seperti yang diharapkan untuk mewarnai pesta demokrasi yang ada. 

Dengan proses yang telah berlalu itu terang bupati, maka diharapkan dapat menghasilkam pemimpin dalam hal ini presiden dan wakil presiden (wapres), Dewan Perwakilan Daerah (DPD) maupun Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) pusat, provinsi atau kabupaten/kota yang berkualitas, serta amanah dalam mengemban jabatan dan kepercayaan yang telah diberikan masyarakat. 

“Saya mengimbau masyarakat untuk menyerahkan hasil pemilu kepada lembaga yang berwenang dan yang sudah diatur oleh undang undang yaitu KPU. Serta seluruh masyarakat bersama-sama menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif dan jangan mudah terprovokasi,” katanya. 

Seluruh tahapan yang berjalan dengan baik tambah,nya tidak terlepas dari dukungan masyarakat dan semua pihak terutama penyelenggara, TNI, Polri dan segenap elemen.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook