PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Bebas Hambatan (TOL) Pekanbaru-Dumai, Jumat (7/10/2022). Kali ini melibatkan sebuah mobil jenis SUV dengan Truk. Akibatnya, 2 nyawa melayang pada kecelakaan yang terjadi sekitar pukul 23.00 WIB itu.
Kepala Bidang Humas Polda Riau Kombes Pol Sunarto membenarkan peristiwa yang terjadi. Kata dia, peristiwa ini berawal dari mobil jenis SUV yang melaju dengan kecelakaan tinggi dari arah Pekanbaru ke Dumai. Mobil tersebut kemudian menabrak bagian belakang Truck Colt Diesel yang berjalan pelan.
“Terjadi di Tol Pekanbaru-Dumai Km 92 Kecamatan Kandis, Bathin Solapan Kabupaten, Bengkalis. SUV hitam melaju kencang dan menabrak bagian belakang truck. Sehingga truck rebah kekanan,” ujar Kombes Sunarto, Sabtu (8/10/2022) pagi.
Dari peristiwa itu, seorang penumpang dari Truck Colt Diesel bernama M Irpan MP (20) meninggal dunia. Sedangkan korban meninggal lainnya, berasal dari penumpang mobil SUV bernama Evi Christina Lingga (41). Para korban telah dievakuasi oleh petugas lalu lintas dengan dibantu petugas tol.
“Beberapa orang penumpang termasuk sopir mengalami luka ringan dan sudah ditangani,” tuturnya.
Polisi, dikatakan Sunarto, tak bosan-bosannya mengimbau masyarakat pengguna Jalan Tol agar senantiasa menjaga keamanan saat berkendara. Termasuk juga tidak memaksakan mengemudi bila dalam keadaan mengantuk. Sebab, keselamatan harus menjadi prioritas utama dalam berkendara.
Laporan: Afiat Ananda (Pekanbaru)
Editor: Eka G Putra