Tingginya jumlah kasus HIV-AIDS ini juga dibenarkan oleh, Ketua PMI Aceh Utara, Ismed Nur AJ Hasan. Dirinya menyatakan keprihatinannya terhadap kondisi kasus HIV-AIDS yang kian meningkat. Pihaknya, melalui Unit Donor Darah, juga menemukan indikasi HIV-AIDS melalui uji saring darah.
“Sudah 72 kasus yang terindikasi pihak kita melalui uji saring darah di UDD PMI Aceh Utara, hingga November 2015. Pada November saja, ada 12 kasus kita temukan,”terang Ismed dihadapan ratusan relawan pada malam renungan Hari AIDS sedunia.
Sementara, peringatan Hari AIDS se-Dunia di Banda Aceh diperingati puluhan mahasiswa tergabung dalam Cimsa Fakultas Kedokteran Unsyiah, Selasa (1/12), di Bundaran Simpang Lima, Banda Aceh.
Dalam aksi itu, selain melakukan orasi pendemo juga membagi stiker.(agt/ibi/rpg)