DUKUNG PENGEMBANGAN PARIWISATA

Garuda Terbangi Danau Toba Tiga Kali Sepekan

Sumatera | Selasa, 22 Maret 2016 - 00:02 WIB

Garuda Terbangi Danau Toba Tiga Kali Sepekan

Selain itu, sebagai bentuk pengakuan atas program transformasi dan pengembangan bisnis yang terus dilaksanakan, Garuda Indonesia dapat mempertahankan predikat sebagai “5-Star Airline” serta mendapatkan penghargaan “The World’s Best Cabin Crew” dari SkyTrax selama dua tahun berturut-turut.

PT Angkasa Pura II (Persero), sebagai pengelola Bandara Internasional Soekarno-Hatta dan Bandara Silangit, mendukung layanan penerbangan Garuda Indonesia rute Jakarta–Silangit. Komitmen Dirut AP II, Budi Karya Sumadi itu juga sekaligus untuk mendukung pengembangan konektivitas penerbangan di kawasan barat. Selain meningkatkan pariwisata di kawasan Danau Toba, sinergi antara BUMN ini juga mendorong pertumbuhan perekonomian dan pembangunan di Silangit, dan Sumut.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

“PT Angkasa Pura II berterimakasih atas dukungan dari seluruh pihak di antaranya Kemenhub, Kemenpar Pemkab Tapanuli Utara, dan Pemprov Sumatera Utara sehingga penerbangan langsung Jakarta – Silangit cepat realisasi,” ujar   Budi Karya.

“Kami optimistis wisatawan mancanegara dan domestik makin tertarik ke Danau Toba karena mudahnya akses dan waktu tempuh yang hanya 30 menit hingga 1 jam dari Bandara Silangit,” tambah Budi Karya.(ms/pjks)

Laporan: RPG

Editor: Fopin A Sinaga









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook