Sejumlah Cagar Budaya Ada di Kiri dan Kanan Istana

Siak | Selasa, 21 November 2023 - 13:30 WIB

Sejumlah Cagar Budaya Ada di Kiri dan Kanan Istana
Tekad Perbatas Setia Dewa (ISTIMEWA)

SIAK (RIAUPOS.CO) - Menjelang Tour de Siak, Serindit Boat dan Festival Sungai Siak, Dinas Pariwisata sudah menginformasikan sejumlah cagar budaya di Kota Siak yang letaknya berdekatan dari Istana Asserayah Alhasyimiah.

Kepala Dinas Pariwisata Siak Tekad Perbatas Setia Dewa ST MT menjelaskan hanya beberapa meter dari istana, ada Jembatan Sukaramai, Gudang Mesiu dan Makam Koto Tinggi, serta kelenteng. Keempatnya merupakan cagar budaya dan letaknya berdekatan.


Jika empat cagar budaya itu berada di sebelah kiri istana, sementara di sebelah kanan istana ada bangunan kuttab, Masjid Syahabuddin, Makam Sultan, serta Balai Kerapatan Tinggi yang kini menjadi Museum Balairung Sri.

‘’Kuttab merupakan tempat anak belajar menulis dan membaca Al-Qur’an,’’ kata Kadis.

Dikatakan Kadis, semua cagar budaya saling berdekatan, sehingga siapapun yang akan melakukan kunjungan ke Kota Siak, selain melihat kemegahan istana, juga dapat melihat cagar budaya tersebut hanya dengan berjalan kaki.

‘’Kami mempersiapkan semuanya, selain sebagai penunjang pada tiga iven di atas, sekaligus bersiap memasuki tahun kunjungan menjelang ulang tahun perak Kabupaten Siak pada 2024 mendatang,’’ terang Kadis.

Pihaknya menyiapkan segala sesuatunya dengan sangat baik, dan berupaya memanjakan pengunjung agar berlama-lama berada di Kota Siak.

Jika itu cagar budaya, masih banyak lagi destinasi wisata di Kota Siak yang sangat sayang jika dilewatkan begitu saja.(ifr)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook