Cegah Dititik Rawan, Dishub Pasang Lampu Penerang Jalan

Siak | Kamis, 13 April 2023 - 10:47 WIB

Cegah Dititik Rawan, Dishub Pasang Lampu Penerang Jalan
Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Siak Junaidi (ISTIMEWA)

SIAK (RIAUPOS.CO) - Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Siak Junaidi memasang lampu penerang jalan di sejumlah titik. Hal itu merupakan respon terhadap pernyataan Bupati Siak Alfedri dan Kajari Siak Tri Anggoro Mukti SH MKrim yang risau terhadap sejumlah tempat gelap menjadi tempan menongkrong remaja. Padahal Kabupaten Siak merupakan Kota Layak Anak.

Kadishub Junaidi yang akrab disapa Anong, menyebutkan bahwa sejumlah titik yang dinilai menjadi tempat pemuda nongkrong dan selama ini gelap, sudah diberikan penerangan lampu jalan (PJU). Ketika sudah terang, tentu apa saja yang dilakukan di tempat itu dapat terlihat dengan jelas oleh siapapun.


"Selain di sekitar Islamic Centre, kami juga sudah memasang penerangan di sekitar gedung DPRD Siak," terang Anong. Hasil rapat Pemkab Siak dengan Forkopimda dan OPD yang digelar di Gedung Raja Indra Pahlawan langsung direspon positif oleh Anong, dengan memasang PJU.

"Kami langsung respon dan gerak cepat di beberapa titik yang disebutkan dalam rapat, meski beberapa titik lainnya sebelumnya memang sudah terpasang," ungkap Anong.

Sama seperti Bupati Alfedri dan Wabup Husni Merza, Anong juga mengaku resah atas kondisi pemuda saat ini. Makanya Anong terus berupaya membuat titik titik rawan menjadi terang benderang dengan lampu LED. "Lampu ini lebih awet dan biaya perawatannya pun relatif ringan," sebut Anong.

Atas apa yang telah dilakukan Kadishub Anong dan timnya, diapresiasi Bupati Alfedri. Tinggal Satpol PP yang diharapkan lebih agresif dalam melakukan patroli dan memberikan pengarahan.

Bupati Alfedri menginginkan Satpol PP dapat meminimalisir hal hal negatif yang dikhawatirkan dilakukan para pemuda di tempat gelap dan sepi.

"Kini setelah terang, tentu para pemuda terlihat jelas aktivitasnya. Tinggal Satpol PP yang kami harapkan melaksanakan tugasnya, sehingga situasi tertib dan nyaman dapat tercapai sebagaimana diharapkan," katanya.(mng)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook