BELASAN RIBU WARGA HADIRI TABLIG AKBAR PERINGATAN HUT KE-24 ROHUL

Wagubri: Bangga Atas Prestasi dan Capaian Kemajuan Pembangunan Rohul

Rokan Hulu | Jumat, 13 Oktober 2023 - 11:13 WIB

Wagubri: Bangga Atas Prestasi dan Capaian Kemajuan Pembangunan Rohul
Bupati Rohul H Sukiman bersama Ustaz Kondang Nasional H Das’ad Latif foto bersama usai jamuan makan siang di rumah dinas Bupati Rohul, Kamis (12/10/2023). (FOTO-FOTO DISKOMINFO)

Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 24 Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) Tahun 2023 berlangsung sangat meriah dan disambut antusias belasan ribu perwakilan masyarakat dari 16 kecamatan yang hadir bersama-sama dengan Pemerintah Kabupaten Rohul.

Terutama dalam pelaksanaan upacara peringatan hari jadi Kabupaten Rohul ke-24 tahun, yang dirangkai acara Tablig Akbar dan doa bersama dengan mendatangkan Dai Kondang Nasional Ustad Das’ad Latif yang dipusatkan di halaman Kantor Bupati Rohul. Peringatan HUT ke-24 Kabupaten Rohul tahun ini yang dinilai semarak dengan adanya kegiatan keagamaan mendapat dukungan penuh dan sambutan positif dari masyarakat yang sengaja hadir untuk bersama-sama mendapatkan ilmu agama dan keberkahaan pada momen hari jadi Rohul.


Tampak hadir Wakil Gubernur Riau H Edy Natar Nasution, Bupati Rohul H Sukiman, Ketua DPRD Rohul Novli Wanda Ade Putra ST MSi, Wakil Bupati Rohul H Indra Gunawan, forkopimda, Sekda Rohul Muhammad Zaki SSTP MSi, Ketua TP PKK Rohul Hj Peni Herawati Sukiman, Ketua GOW Rohul Sri Yulita Indra, Ketua DWP Rohul Siska Irdaningsih Zaki, Para Staf Ahli Bupati, Asisten, kepala OPD, pejabat eselon dan ASN di lingkungan Pemkab Rohul.

Hadir mantan Bupati Rohul H Achmad, Anggota DPRD Riau Dapil Rohul Syafaruddin Foti, H Adam Syafaat, H Syamsurizal. Ketua Himpunan Keluarga Rokan Hulu (HKR) Pekanbaru H Bahtiar Majid bersama jajaran, tokoh pendiri Kabupaten Rohul, tokoh adat, tokoh agama, pimpinan BUMD dan BUMN serta para pelajar, guru dan perwakilan ormas yang hadir.

Wakil Gubernur Riau H Edy Natar Nasution yang hadir mendampingi Ustad H Das’ad Latif pada acara Tablig Akbar dalam rangka memperingati HUT ke-24 Kabupaten Rohul, menyampaikan rasa bangganya melihat antusias masyarakat yang bersatu padu, kompak untuk hadir bersama mendengarkan tausyiah agama.

‘’Saya atas nama Pemprov Riau mengucapkan selamat hari jadi ke-24 Kabupaten Rohul. Tentu dengan ucapan dan rasa bangga atas berbagai prestasi dan kemajuan pembangunan yang diraih Pemkab Rohul selama periode 24 tahun. Tentu ini hasil kerja dari semua pihak yang ada di Rohul,’’ ujarnya

Dia berharap momentum HUT ke-24 Kabupaten Rohul dalam kegiatan Tablig Akbar ini, dapat dijadikan sebagai renungan dan evaluasi diri. ‘’Mari kita yang hadir di sini, masing-masing evaluasi diri, baik pada pejabat apa yang telah dilakukan terhadap tanggung jawabnya, alim ulama, dan tokoh masyarakat termasuk kita semua. Dengan persatuan dan kebersamaan serta punya rasa tanggungjawab untuk memajukan pembangunan di Rohul,’’ ujarnya.

Dalam pada itu, Bupati Rohul H Sukiman mengajak seluruh elemen dan komponen masyarakat bersyukur kepada Allah dan berterima kasih kepada pelaku sejarah, serta orang yang telah berjasa dan berbuat yang terbaik hingga Kabupaten Rohul sekarang berumur 24 tahun.

‘’Rohul yang telah berusia 24 tahun, telah menunjukkan kemajuan dan perkembangan pembangunan diberbagai bidang serta prestasi yang telah diraih. Semua yang telah ditorehkan dan dicapai oleh pemerintah daerah, merupakan hasil kerja bersama untuk dapat menjadi motivasi dan membangkitkan semangat untuk mengabdi dan terus berbuat yang terbaik untuk Rokan Hulu maju di masa mendatang,’’ tuturnya. (adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook