ROKANHILIR (RIAUPOS.CO) -- Bupati Rokan Hilir (Rohil) H Suyatno AMp melantik 10 pejabat eselon III dan 11 pejabat eselon IV di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rohil di aula Kantor BPKAD, Jalan Merdeka, Bagansiapiapi, Senin (11/11).
Adapun pejabat yang dilantik adalah mantan Plt Sekretatis DPRD Rohil Rounald Romieza SSTP MSi dengan jabatan barunya Sekretaris Disnaker. Sedangkan untuk Plt Sekwan DPRD diisi oleh Sarman Syahroni, yang sebelumnya menjabat Sekretaris Inspektorat.
Sementara, jabatan Sekretaris Inspektorat yang ditinggal Sarman diisi Andreas yang sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Disperindag. Untuk posisi yang ditinggalkan Andreas, diisi Ahmad Ahzuri yang sebelumnya menjabat Kabid Mutasi BKDSDM.
Bupati Rohil pada saat menyampaikan sambutan mengatakan agar pejabat yang dilantik dapat menjalankan tugas dengan baik. Amanah yang diterima harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab.
"Tidak kalah pentingnya agar dalam bekerja bisa menjalankan serta bekerjasama dengan pimpinan masing-masing. Ciptakan suasana di lingkungan kerja yang harmonis dan baik. Sehingga untuk kegiatan yang dilaksanakan dapat berjalan dengan lancar," pesannya.
Ia mewantikan, jangan sampai ada kesan tidak harmonis antara pimpinan dengan bawahan.
Akibatnya berimbas pada tidak berjalannya sistem kerja yang baik bahkan bisa berakibat buruk pada terjadinya hal yang tidak diinginkan.(adv)