ROKAN HILIR

Paket Sembako Bantuan Terdampak Covid-19 Diserahkan

Rokan Hilir | Jumat, 01 Oktober 2021 - 11:04 WIB

Paket Sembako Bantuan Terdampak Covid-19 Diserahkan
Bupati Rohil Afrizal Sintong, Wabup H Sulaiman SS MH, Ketua DPRD Rohil Maston, foto bersama pengurus Yayasan Multi Marga Tionghoa Indonesia-Bagansiapi-api dan donatur, di sela penyerahan bantuan sosial kepada warga terdampak Covid-19 di Bagansiapi-api, Kamis (30/9/2021). (ZULFADHLI/RIAUPOS.CO)

ROHIL (RIAUPOS.CO) -  Bupati Rokan Hilir Afrizal Sintong dan Wabup H Sulaiman SS MH menghadiri kegiatan bantuan sosial sembako bagi masyarakat terdampak Covid-19 di Bagansiapi-api.

Penyerahan bantuan dilaksanakan secara simbolis di halaman Yayasan Multi Marga Indonesia - Bagansiapi-api, Kamis (30/9) siang. Pihak Multi Marga, Darpin menyampaikan kegiatan pemberian paket sembako tersebut sebagai wujud kepedulian terhadap sesama yang mengalami dampak penurunan ekonomi karena pandemi Covid-19.


Untuk bantuan yang diserahkan itu dengan sasaran bagi masyarakat kurang mampu yang bekerja sehari-hari antara lain sebagai buruh, kuli, tukang beca atau ojek, dan sebagainya.

Bantuan itu merupakan hasil dari sumbangan para donatur yang tergabung sebagai penguus Kelenteng Sam Ong Hu di Jakarta. Senada dengan itu salah seorang pengurus Kelenteng Sam Ong Hu, Adi Wijaya mengungkapkan bantuan itu sebagai bentuk kepedulian terutama oleh kalangan anak-anak Rohil khususnya Bagansiapi-api yang telah berhasil di perantauan.

"Ini merupakan gerakan saling peduli, kami mengucapkan terima kasih yang sebesarnya atas dukungan Pemda Rohil, bupati dan wabup serta masyarakat," katanya.

Terdapat 2.000 paket yang diberikan kepada masyarakat terdampak Covid, yang disalurkan bagi masyarakat di daerah Bagansiapi-api, Pulau Halang, Sungai Bakau dan sebagainya.

Bupati Rohil Afrizal Sintong pada sambutannya menyampaikan terimakasih dengan kegiatan yang digelar pihak yayasan bersama dengan para donatur dari Kelenteng Sam Ong Hu tersebut.

"Bantuan ini tentunya memiliki dampak yang luar biasa bagi masyarakat, apalagi bantuan yang diberikan cukup banyak 2.000 paket. Kami menyampaikan terima kasih kepada yang telah memberikan bantuan, dan mari kita semua saling menjaga hubungan harmonis antarsuku, agama yang ada di daerah kita," kata bupati.

Bupati mengungkapkan bantuan seperti itu sangat dirasakan manfaatnya penting bagi masyarakat di tengah situasi pandemi Covid-19.(adv)    









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook