PASIRPENGARAIAN (RIAUPOS.CO) - Dua qori asal Kabupaten Rokan Hulu kembali mengharumkan nama baik Provinsi Riau dalam cabang Tahfiz Quran pada penutupan acara Musabaqah Tilawatil Quran tingkat Nasional ke-XXVIII dengan tuan rumah Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) yang dipusatkan di Masjid Raya Sumbar, Jumat (20/11) malam.
Dua utusan qori asal Rohul yang meraih nilai tertinggi pada Cabang Tahfiz Quran MTQ tingkat Nasional tahun ini yakni Bayu Wibisono Damanik (Tahfiz 10 Juz Putra) dan Bintang Fadhillah Putra (Tahfiz 30 Juz Putra).
Atas prestasi yang ditorehkan siswa Madrasah Aliyah (MA) Tahfiz Rohul itu, Pjs Bupati Rohul Drs H Masrul Kasmy MSi saat dikonfirmasi, Sabtu (21/11), mengaku atasnama pemerintah daerah sangat bangga dan memberikan apresiasi atas prestasi yang diraih oleh putra Rokan Hulu yang ikut dalam Lomba MTQ Tingkat Nasional ke-XXVIII di Kota Padang.
Menurutnya, 2 putra terbaik Rohul yang mewakili Provinsi Riau pada lomba MTQ tingkat nasional atas nama Bayu Wibisono Damanik dan Bintang Fadhillah Putra yang telah mengharumkan nama Kabupaten Rohul di kancah nasional.
Atas prestasi pada Cabang Tahfiz dengan perolehan nilai tertinggi untuk Cabang Tahfiz 10 Juz atasnama Bayu Wibisono Damanik dan Bintang Fadhillah, Pjs Bupati berjanji akan memberikan reward dan uang pembinaan kepada dua putra terbaik Rohul yang telah mengharumkan nama baik provinsi Riau di Tingkat Nasional.
Masrul yang hadir dalam acara penutupan MTQ tingkat Nasional ke-XXVIII di Padang mengatakan Qori atas nama Bayu Wibisono Damanik warga Desa Sungai Kuti, Kecamatan Kunto Darussalam, Kabupaten Rohul memperoleh Juara 1 untuk cabang Tahfiz 10 Juz.
Berdasarkan pengumuman pemenang MTQ tingkat Nasional di Sumbar, Juara I MTQ tingkat Nasional diraih Provinsi DKI Jakarta, Disusul Provinsi Jatim sedangkan Provinsi Riau berada di posisi ke-8.
Sedangkan di cabang Tahfidz 10 Juz terdapat tiga Hafidz terbaik yakni Bayu Wibisono Damanik Kafilah Riau dengan perolehan nilai 99,25 kemudian Andi Muhammad Isnan kafilah Sulawesi Selatan dengan nilai 98,50 serta Khairul Rizki Kafilah Sumatera Barat dengan Nilai 98,41.
“Kita akan berikan reward kepada qori asal Rohul Bayu Wibisono, sebagai motivasi agar kedepan dapat mempertahankan prestasi dan lebih ditingkatkan lagi dimasa mendatang. Sudah selayaknya mereka diberi bonus dari pemerintah, sehingga nanti bisa semakin giat dan semangat dalam menghafal Alquran,’’ ujarnya.(epp)