PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Malam puncak atau final pemilihan Bujang Dara Riau 2023 diikuti sebanyak 24 finalis bujang dara tahun 2023 berhasil memukau mata para pengunjung di ajang Kenduri Riau 2023 di lapangan Bandar Serai Jalan Jenderal Sudirman, Sabtu (19/8).
Setelah menjalani sejumlah proses, bahkan mengikuti karantina di Bono Hotel, ajang pemilihan Duta Pariwisata Riau yang digelar oleh Pemerintah Provinsi Riau melalui Dinas Pariwisata (Dispar) Provinsi Riau itu berhasil mengumumkan Bujang Rokan Hulu Singgih Arya Bintang sebagai Bujang Riau 2023 dan Dara Pekanbaru Welika Maurenza Prista sebagai Dara Riau 2023.
Mereka berdua berhasil menyingkirkan Bujang Kuantan Singingi Difky Gusvinanda dan Dara Indragiri Hilir Adilah Salsabila yang didapuk sebagai runner-up 1 serta Kepulauan Meranti Muhammad Fikri Haikal dan Dara Dumai Fazya Putri runner-up 2 Bujang dan Dara Riau 2023.
Singgih Arya Bintang sebagai Bujang Riau 2023 mengatakan sangat bahagia dengan terpilihnya menjadi Bujang 2023. Dia akan berkomitmen dan berkontribusi dalam memajukan pariwisata Riau di kancah nasional dan dunia.
“Saya akan berkolaborasi dengan semua lini, baik itu pemerintah maupun swasta dan para pelaku UMKM yang ada di Provinsi Riau. Semoga saya bisa berkontribusi untuk membangun pariwisata yang ada di Provinsi Riau,” katanya.
Dara Pekanbaru Welika Maurenza Prista sebagai Dara Riau 2023 mengaku akan berdedikasi dengan mempromosikan produk dan budaya Riau kepada khalayak ramai agar daya kunjungan Riau meningkat.
“Ke depannya, saya akan terus mempromosikan dan berdedikasi untuk mensosialisasi keindahan Provinsi Riau kepada masyarakat sehingga pariwisata semakin maju dan berkembang,” tuturnya.
Kepala Dispar Provinsi Riau, Roni Rakhmat mengatakan, proses audisi Bujang dan Dara Riau diikuti putra dan putri perwakilan dari 12 daerah di Riau. Mereka yang merupakan duta pariwisata terbaik yang diutus dari Dinas Pariwisata (Dispar) dari 12 kabupaten dan kota se-Provinsi Riau.
Bahkan sebelum dikirim ke tingkat provinsi, para finalis Bujang dan Dara itu telah mengikuti seleksi ketat di daerah asalnya. Setiap pasangan yang lolos akan kembali mengikuti pembinaan dan audisi untuk menjadi duta pariwisata di daerah yang memiliki jenama pariwisata “Riau The Home of Melayu”.
Selain itu, pemilihan Bujang dan Dara Riau 2023 ini juga diharapkan dapat terus meningkatkan inovasi, adaptasi, dan kolaborasi. Upaya ini untuk melahirkan Duta Pariwisata Provinsi Riau yang berkualitas dan mampu menarik pergerakan wisatawan ke Riau.
“Bujang dan Dara Riau ini nantinya diharapkan dapat bersinergi dengan pemerintah daerah dan Kemenparekraf untuk meningkatkan promosi pariwisata Provinsi Riau. Hadirnya Bujang dan Dara Riau tentunya bisa membantu mempromosikan tempat wisata dan agenda wisata di Riau. In sya Allah akan berdampak langsung terhadap perputaran ekonomi masyarakat,” ujar Roni.
Saat ini, kebangkitan pariwisata Riau dapat dilihat dari perubahan signifikan yang terjadi saat ini. Kondisi tersebut, lantaran adanya kegairahan yang ditandai dengan lahirnya sejumlah agenda wisata baru serta kemunculan destinasi baru yang bertolak dari publik.
Selain itu, Pemerintah Provinsi Riau akan terus menerapkan strategi yang tepat untuk mengajak lebih banyak wisatawan berwisata di Provinsi Riau. Hal ini guna mendongkrak pertumbuhan wisatawan nusantara hingga dua kali lebih banyak dibandingkan tahun sebelumnya.
“Lahirnya para pemenang baru ini dapat menjadi wajah terbaik Provinsi Riau sehingga apa yang mereka lakukan dan apa yang mereka perbuat menjadi cerminan dari Provinsi Riau,” ujarnya.( ayi)
Harapan kita, mereka bisa mengenalkan potensi-potensi Riau ini dan memberikan hal-hal dan inovasi-inovasi baru untuk kemajuan pariwisata,” ujarnya.
Sementara itu, Direktur Wisata Pertemuan, Insentif, Konvensi, dan Pameran Kemenparekraf RI, Masruroh mengatakan pariwisata dan ekonomi kreatif itu tidak lepas dari para duta, sehingga diharapkan para duta terpilih untuk bisa menyuarakan pariwisata kepada masyarakat secara luas.
Apalagi dalam kegiatan ini, nuansa khas Riau yang ditampilkan dalam pemilihan Bujangan dan Dara Riau 2023 ini sangat kental dan sangat membanggakan karena dari penampilan itu hidup berbagai subsektor dari ekonomi kreatif baik fashion performance sektor-sektor lainnya.
“Jadi saya sangat berharap kepada bujang dara ini bisa semuanya menjadi duta pariwisata dan ekonomi kreatif Riau,” katanya.
Sementara, Panitia Pemilihan Bujang Dara Riau 2023, Sarah Mutia mengatakan, Pemilihan Bujang dan Dara Riau bermaksud untuk memilih sosok muda yang memiliki talenta, wawasan luas, kepribadian baik, dan berpenampilan menarik. Sehingga, memiliki bekal keterampilan sebagai Bujang Dara yang mampu akan mewakili sekaligus membantu Pemprov Riau di berbagai aktivitas sektor pariwisata.
Bahkan, setiap daerah se-Provinsi Riau telah mengutuskan kontestan yang terbaiknya berdasarkan dari hasil pemilihan di kabupaten/kota. Bujang Dara yang terpilih ini, nantinya akan mewakili dan membantu Pemerintah Provinsi Riau di berbagai aktivitas promosi daerah.
Mantan Dara Riau 2019 ini menambahkan, seluruh kontestan yang menjadi finalis pada tingkat provinsi tersebut, telah diberikan pembekalan materi oleh panitia selama empat hari di Hotel Bono Pekanbaru yang bertujuan agar memperoleh Bujang Dara Riau 2023 yang akan menjadi ikon generasi muda di Provinsi Riau.
“Setiap finalis ini telah kami berikan berbagai materi selama empat hari di Hotel Bono. Semoga saja menjadi bekal mereka untuk menampilkan yang terbaik, karena sebelumnya kontestan itu telah diseleksi oleh pihak di daerah. Tujuan dari Bujang Dara, ya tentu saja dapat membantu Pemprov Riau khususnya Dinas Pariwisata dalam membangun dan menjaga citra pariwisata di Bumi Lancang Kuning,” tegasnya.(ayi)