Bengkalis Lolos Tahap KLA Madya

Riau | Kamis, 18 Juli 2019 - 10:16 WIB

BENGKALIS (RIAUPOS.CO) -- Berdasarkan hasil verifikasi Administrasi (VA)  oleh tim penilai  Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia, Kabupaten Bengkalis menjadi salah satu dari 9 kabupaten/kota di Provinsi Riau yang lolos ke tahap Verifikasi Lapangan karena memperoleh nilai VA di atas 500 poin.

Verifikasi Lapangan akan dilakoni Kabupaten Bengkalis sebagai bagian dari tahapan evaluasi  Kabupaten Layak Anak (KLA) tahun 2019. “Besok Tim Gugus Tugas KLA Kabupaten Bengkalis akan memenuhi undangan Gubernur Riau untuk mengikuti Evaluasi Lapangan yang dilakukan Tim Pusat,” kata Ketua Gugus KLA Benggkalis Yuhelmi, Rabu (17/7).

Baca Juga :Golden State Warriors dan LA Lakers Kompak Kalah

Yuhelmi yang juga Pelaksana Tugas Kepala Bappeda mengungkapkan, VL akan dilaksanakan pukul 09.30 WIB, di ruang rapat Melati Kantor Gubernur Riau, hari ini, Kamis (18/7).

Sedikitnya 8 orang Tim Gugus Tugas KLA akan mengikuti VL, diantaranya, Kepala Bappeda, Kepala Dinas PPPA, Anggota Gugus Tugas KLA serta perwakilan Forum Anak.

Adapun 6 kabupaten/kota yang akan mengikuti VL besok adalah, Kabupaten Bengkalis, Kota Dumai, Kabupaten Indragiri Hulu, Kabupaten Indragiri Hilir, Kabupaten Kampar dan Kabupaten Pelalawan.

Untuk diketahui, 3 tahun yang lalu Kabupaten Bengkalis dianugerahi sebagai Kabupaten Layak Anak, Penghargaan diserahkan langsung Menteri P3A Republik Indonesia Yohana Susana Yembise pada acara Malam Penganugerahan kabupaten/kota Layak Anak 2017.(esi)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook