Santriwati Kembar ICBS Riau Juara Olimpiade Bahasa Inggris

Riau | Sabtu, 17 Juni 2023 - 13:52 WIB

Santriwati Kembar ICBS Riau Juara Olimpiade Bahasa Inggris
Cerika (kanan) dan Erika berfoto bersama Guru Pembimbing Bahasa Inggris IP ICBS Riau usai meraih Juara pada dua lomba Olimpiade Bahasa Inggris UIR, Jumat (16/6/2023). (ESA FKIP UIR)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Santriwati kembar International Program (IP) Insan Cendikia Boarding School (ICBS) Riau, bernama Cerika dan Erika, bersinar pada ajang Olimpiade Bahasa Inggris yang ditaja  Universitas Islam Riau (UIR) pada Jumat (16/6/2023). Mencuri perhatian sejak awal, karena kembar hampir identik, keduanya berhasil meraih juara pada ajang tersebut.

Cerika Azzahra Irawan, berhasil meraih Juara I Speech Contest atau lomba pidato Bahasa Inggris. Sementara Erika Humairah Irawan, yang lebih tua beberapa menit, meraih Juara III Story Telling Video.


Keduanya mendapat perhatian luas, terutama sejak memenangkan kontes Olimpiade Bahasa Inggris tersebut. Kembar dan berbusana serupa, hanya warna sepatu yang berbeda, keduanya jadi sasaran ajakan selfie para hadirin yang hadir pada olimpiade yang digelar bersempena Milad FKIP UIR itu.

Keduanya mengaku bersemangat mengikuti olimpiade tersebut. Anak pasangan Heri Irawan dan Tina Malinda ini juga memang punya keinginan untuk mengembangkan bakat mereka di luar kelas.

"Semoga ini bisa menginspirasi teman-teman hingga dapat lebih giat mengembangkan bakat dan minat di semua bidang," kata Erika yang juga aktif dalam organisasi Badan Eksekutif Santri IP ICBS Riau sebagai Menteri Minat dan Bakat.

Keduanya bersyukur bisa keluar sebagai pemenang pada ajang tersebut. Namun hal itu tidak membuat mereka berpuas diri, melainkan ingin terus belajar dan mengasah kemampuan Bahasa Inggris mereka.

Sementara itu Guru Pembimbing keduanya, Muharni MPd, mengatakan keduanya memang antusiasi untuk mengikuti lomba tersebut. Hingga hal itu juga mampu memotivasi mereka tampil maksimal. Dirinya berharap lebih banyak lagi bakat dari santriwan dan santriwati IP ICBS Riau yang mengemuka.

"ICBS lewat International Programnnya terus mendorong santri untuk mengembangkan bakat mereka, bukan hanya Bahasa Inggris. Saya sebagai pembimbing mengucapkan, Congratulation buat Cerika dan Erika, semoga ke depan makin semangat mengembangkan kemampuan diri," ungkapnya pada Sabtu (17/6/2023).

Muharni juga mengucapkan terima kasih kepada Direktur IP ICBS Riau Ihsan Ahmad Lc MA dan Kepala SMA IP ICBS Riau Ahmad Wahyudi MPd yang telah mengakomodir pengembangan minat dan bakat para santri.

 Laporan: Hendrawan Kariman (Pekanbaru)
Editor: Rinaldi









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook