LIRIK (RIAUPOS.CO) - Bulan Ramadan sebagai bulan yang penuh berkah menjadi salah satu momen untuk berlomba dalam berbagi rejeki. Hal serupa juga dilakukan Pertamina EP Asset 1 Lirik Field dengan memberikan santunan kepada para anak yatim dan duafa.
Bertempat di Gedung Dang Patra Lirik. Rangkaian kegiatan Safari Ramadan Pertamina EP Asset 1 Lirik Field ini menjadi gelaran kedua selama Ramadan 1440 H setelah kegiatan serupa digelar di Distrik II yang berada di Kecamatan Ukui dan Pangkalan Lesung Kabupaten Pelalawan. Kali ini sebanyak 100 anak yatim yang ada di Kecamatan Lirik mendapatkan santunan dan buka bersama yang diselenggarakan pada Selasa (14/5).
Mengusung tema “Hijrah Meraih Berkah” kegiatan Safari Ramadan Pertamina EP Asset 1 Lirik Field dimaknai untuk dapat terus berbenah menuju kebaikan dan memperkuat sinergi antara perusahaan, masyarakat dan para pemangku kepentingan. Kegiatan terasa hikmat dengan tausiyah dan buka bersama anak yatim dan duafa.
Turut hadir dalam acara tersebut unsur pimpinan Kecamatan Lirik beserta para kepala desa se-Kecamatan Lirik serta manajemen Pertamina EP Asset 1 Lirik Field. ‘’Kami mewakili masyarakat di Kecamatan Lirik mengucapkan terima kasih kepada Pertamina EP Asset 1 Lirik Field yang telah berbagi dengan anak yatim dan duafa di Kecamatan Lirik. Semoga niat baik ini mendapatkan berkah dan kelancaran dalam kegiatan operasional,’’ terang Wisnu Subroto selaku Camat Lirik.
Di bulan Ramadan 1440 H ini Pertamina EP Asset 1 Lirik Field menargetkan dapat memberikan santunan kepada sekitar 300 orang anak yatim dan duafa di sekitar wilayah operasi. “Safari Ramadan di Lirik ini merupakan yang kedua setelah pekan lalu dilaksanakan di Distrik 2 (Ukui). Kami targetkan ada 100 orang penerima santunan yang tersebar di distrik 1 (Inhu), distrik 2 (Pelalawan) dan terminal Buatan (Siak). Tentunya semoga mendapatkan keberkahan baik untuk masyarakat di sekitar wilayah operasi maupun perusahaan yang kita cintai ini,’’ ucap Pjs Lirik Field Manager, Guntur Mulyanagara.
Selain memberikan santunan kepada anak yatim, perusahaan juga memberikan bantuan material serta sarana ibadah kepada beberapa masjid yang ada di Kecamatan Lirik. Menutup kegiatan pada sore hari diisi kegiatan buka bersama dan salat maghrib berjamaah.(kas/ifr)