BUKA PUASA BUPATI DAN WAGUBRI

Ibadah Puasa Ajang Tingkatkan Takwa

Riau | Jumat, 17 Mei 2019 - 10:31 WIB

Ibadah Puasa Ajang Tingkatkan Takwa
Buka puasa bersama: Bupati Rohil H Suyatno, Wagubri Edy Natar Nasution bersama forkopimda dan sejumlah pejabat serta masyarakat menghadiri buka puasa bersama di Gedung Pertemuan Daerah Datuk Batu Hampar, Jalan Perwira, Bagansiapi-api, Rabu (15/5/2019).(HUMAS PEMKAB ROHIL)

ROHIL (RIAUPOS.CO) -- Bersegera untuk mendapatkan ampunan Allah merupakan karakter kesolehan bagi seorang mukmin. Demikian diungkapkan penceramah Ustad Jefri saat memberikan tausiyah menjelang buka bersama Bupati Rokan Hilir (Rohil) H Suyatno AMp dan pejabat di lingkungan Pemkab Rohil bersama Wakil Gubernur Riau (Wagubri) Edy Natar Nasution dan rombongan tim safari Ramadan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau.

Buka bersama dilaksanakan di Gedung Daerah Datuk Batu Hampar, Bagansiapiapi, Rabu (15/5). Turut hadir Ketua DPRD Rohil H Nasrudin Hasan, Wakil Ketua DPRD Suyadi SP, Kapolres Rohil AKBP Sigit Adiwuryanto SIK MH, Kajari Gaos Wicaksono MH, Kasdim 0321/Rohil Mayor Inf Sumarno, serta tokoh agama, tokoh masyarakat.

Baca Juga :Doa di Awal Tahun 2024

Jefri menambahkan, hal penting yang harus ditingkatkan selama Ramadan adalah dengan memberikan sedekah di jalan Allah, menahan amarah serta mudah memaafkan orang lain.

“Ibadah puasa hendaknya menjadi ajang untuk dapat meningkatkan takwa, mudah-mudahan dalam Ramadan ini predikat takwa dapat diraih oleh kita semua,” katanya.

Bupati Rohil H Suyatno AMp menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan Wagubri ke Rohil. Bupati juga menyampaikan soal kondisi daerah, mengenai pembangunan termasuk kondisi terkini adanya kendala untuk pembangunan jalan lintas Dumai-Sinaboi.

“Karena terkendala adanya HPH salah satu perusahaan,” terangnya. Ia mengharapkan agar ada solusi kongkrit atas permasalahan tersebut sehingga tak ada lagi persoalan ke depan.

Wagubri Edy Natar Nasution dalam sambutan singkatnya menyampaikan, terima kasih atas sambutan Pemkab Rohil, dirinya mengajak agar seluruh pihak dapat terus menjali sinergisitas yang ada dengan baik.

Ia juga menekankan, perlu sikap disiplin ditumbuhkan untuk dapat mencapai kinerja terbaik sesuai dengan yang ditargetkan.

“Sementara untuk safari Ramadan kami berbagi tugas, dengan Pak Gubri. Saya hari ini (kemarin, red) ke Rohil, selanjutnya besok (hari ini-red) mengunjungi Dumai dan kemudian Rohul,” katanya.

Mengenai informasi yang disebutkan bupati Wagub mengatakan, apapun permasalahan di daerah memang kepala daerah yang lebih mengetahui. Untuk itu agar dapat disampaikan oleh bupati ke pihak provinsi agar dapat ditindaklanjuti.

“Hal ini telah disampaikan ke Gubri dan saya telah perintahkan Dinas Kehutanan agar besok ke Jakarta menemui menteri,” katanya.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook