Kelancaran Ibadah Haji Didukung

Riau | Selasa, 11 September 2018 - 11:46 WIB

Kelancaran Ibadah Haji Didukung
Wabup Rohil Drs H Jamiludin berbincang serius disela-sela menghadiri acara tingkat nasional di Jakarta, belum lama ini.

ROKANHILIR (RIAUPOS.CO)------PEMERINTAH Kabupaten (Pemkab) Rokan Hilir (Rohil) menilai pelaksanaan ibadah haji berjalan dengan lancar, mulai dari pemberangkatan sampai pada pemulangan yang telah dilaksanakan belum lama ini.

Baca Juga :Jelang Tahun Baru, Pemkab Rohil Gelar Tablig Akbar

Seperti diketahui untuk kegiatan pemulangan jamaah haji Rohil berlangsung dengan lancar tanpa hambatan dimana Wakil Bupati (Wabup) Drs Jamiludin bersama Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Drs H Surya Arfan menyambut kepulangan jamaah haji di Batam.

“Alhamdulilah, jamaah haji Rohil bisa sampai ke tanah air dalam keadaan sehat. Kita doakan jamaah haji selalu dalam keadaan sehat waalfiat. Namun demikian, kita ikut merasa terharu, salah seorang jamaah haji Rohil meninggal dunia,” kata Jamiludin.

Seperti diketahui salah seorang jamaah dari Rohil wafat di tanah suci yakni atas nama H Rusli Putih Lobai Hitam (72) berasal dari Kecamatan Kubu.  Dirinya mengajak semua untuk dapat mendoakan almarhum agar dapat diterima disisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan dapat tabah menghadapi.

Ia menambahkan untuk kelancaran kegiatan haji dari Rohil terutama berupa pemberangkatan maupun pemulangan, pemkab selalu memberikan perhatian. Salah satunya dengan memfasilitasi kebutuhan transportasi dan akomodasi yang diperlukan walaupun dalam skala yang terbatas.

Wabup mengharapkan agar para jamaah yang telah melaksanakan ibadah haji dapat memberikan motivasi baik kepada warga di tempat tinggalnya masing-masing sehingga turut bersemangat untuk dapat menunaikan rukun Islam ke lima tersebut pada lain kesempatan.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook