Guru Harus Kuasai Teknologi Informasi

Riau | Rabu, 11 Juli 2018 - 10:55 WIB

INDRAGIRIHILIR (RIAUPOS.CO)------Untuk mendukung kreativitas guru saat proses transfer ilmu, mereka diminta dapat menguasai teknologi, informasi dan komunikasi.

Baca Juga :Inhil Siap Adopsi Rencana Aksi Daerah Riau

Pasalnya, poin di atas merupakan salah satu kunci penguasaan kompetensi dan profesional dalam menakhlukkan kurikulum baik KTPS maupun K13. Ditambah lagi di tengah era modern seperti saat ini.

“Kemajuan teknologi harus bisa kita ikuti untuk peningkatan kompetensi,” saran Bupati Indragiri Hilir (Inhil) HM Wardan, dalam salah satu kesempatan di Tembilahan, belum lama ini.

Menurutnya, kemajuan teknologi informasi dan teknologi telah menjadi bagian penting dalam dunia pendidikan. Baik yang dimanfaatkan sebagai media pembelajaran maupun sebagai sumber-sumber belajar lainnya.

“Malu jika hari ini masih ada guru atau tenaga pendidik yang gagap teknologi, apalagi tak bisa mengoperasikan komputer,” tegas mantan Kepala Dinas Pendidikan Riau itu.

Penguasaan saintek telah menjadi harapan dan tututan masyarakat global. Sekolah-sekolah diharapkan mampu berkiprah dalam persaingan global yang sangat kompetetif. Oleh karena itu perlu digalakkan pelatihan dan sebagainya.

“Meski maju dalam teknologi yang sejalan dengan tujuan pendidikan nasional, namun harus memilik nuansa pembinaan akhlak mulia dan karakter peserta didik yang luhur,” sebutnya.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook