PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Ratusan mahasiswa berkumpul di lapangan Desa Buluh Cina, Ahad (7/2) pagi. Beberapa di antaranya juga terdapat petugas dari Dinas Kesehatan (Diskes) Provinsi Riau. Mereka pagi itu bukan untuk melakukan pengobatan.
Namun bergotong-royong membersihkan Desa Buluh Cina pasca diterpa banjir beberapa waktu lalu.
Kedatangan ratusan mahasiswa saat itu, langsung disambut antusias masyarakat setempat. Tidak segan, warga langsung ikut berbaur dengan mahasiswa membersihkan rumah-rumah, saluran drainase dan halaman yang banyak terdapat sampah pasca banjir.
Selain membersihkan kampung, para mahasiswa juga melakukan penyuluhan ke rumah-rumah warga tentang prilaku hidup sehat dan mencegah DBD. Semangat para mahasiswa semakin bertambah ketika secara tidak diketahui Plt Gubernur Riau Arsyadjualindi Rachman datang ke lokasi. Koordinator Tim Media Center Diskes Riau Rozita kepada Riau Pos menuturkan, mahasiswa yang melakukan kegiatan tersebut berasal dari tujuh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dari berbagai institusi kesehatan, bergabung menjadi Ikatan Pemuda Mahasiswa Kesehatan Riau.