BOB PT BSP-Pertamina Hulu Siapkan Strategi Tingkatkan Produksi

Riau | Jumat, 05 Oktober 2018 - 15:45 WIB

BOB PT BSP-Pertamina Hulu Siapkan Strategi Tingkatkan Produksi
TEMUI SEKDA: Unsur pimpinan BOB PT BSP-Pertamina Hulu bertemu Sekdakab Siak HTS Hamzah di Kantor Bupati Siak, Kamis (4/10/2018).

SIAK (RIAUPOS.CO) - Badan Kerja Sama Operasi (BOB) PT Bumi Siak Pusako (BSP)-Pertamina Hulu yang mengelola sumur minyak Blok Coastal Plan Pekanbaru (CPP), menerapan Management Walk Trough (MWT) secara berkala, berikut menyiapkan strategi dalam upaya meningkatkan produksi minyak yang sudah melebih target pada angka existing hingga September 2018.

Baca Juga :Dirikan Tenda Tanggap Darurat di Wilayah Banjir

Dari target pada angka 10.800 barel per hari, sudah menghasilkan produksi sampai 11 ribu barel per hari. MWT yang dilakukan juga tak terlepas dari rencana perpanjangan kontrak terhadap Blok CPP oleh pemerintah dalam waktu dekat ini. Di mana kontrak yang sudah berjalan sekarang akan berakhir pada  22 Agustus 2022 mendatang.

Menurut GM BOB Riry Wurestya Hady saat berbincang dengan Riau Pos, Kamis (4/10) pagi, usai berkunjung ke Pemkab Siak dan bertemu Sekdakab HTS Hamzah yang juga Komisaris PT BSP mengatakan, MWT yang dilakukan dalam dua hari ke depan didampingi Joint Management Comittee (JMC), yakni dari Pertamina Hulu Gunung Sarjono Hadi dan Panji Sumirat kemudian dari BSP hadir Iskandar.

‘’Kita biasa mengawal operasi di lapangan melakukan management walk trough, sebagai sebuah kunjungan manajemen BOB bersama pengawas dalam hal ini JMC,” ujar GM BOB Riry Wurestya Hady saat ditemui di kantor Bupati Siak.

Sementara itu Sekdakab Siak HTS Hamzah secara singkat berharap melalui kunjungan lapangan dari pimpinan manajemen nanti akan dapat memperkokoh posisi BSP sebagai operator pengelola sumur minyak Blok CPP.

‘’Insya Allah BSP mampu dan bisa melaksanakan tugasnya dalam pengelolaan sumur minyak di blok Coastal Plan Pekanbaru ini,” harapnya.

Beberapa poin dari kunjungan yang dilakukan manajemen mulai dari aspek operasional keselamatan, lingkungan dan produksi.

Usai dari kantor bupati, pihak BOB PT BSP-Pertamina Hulu Energi langsung berkunjung ke Pedada Field. Kemudian mengunjukan lapangan di Zamrud.(egp)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook