PELALAWAN

Atur Pembelian BBM Melalui Jeriken di SPBU

Riau | Selasa, 05 Januari 2016 - 10:01 WIB

PANGKALANKERINCI (RIAUPOS.CO) - Dewan perwakilan rakyat daerah (DPRD) Kabupaten Pelalawan meminta agar Dinas Perindustrian Perdagangan dan Pasar (Disperindagsar) Kabupaten Pelalawan dapat segera menertibkan pembelian bahan bakar minyak (BMM) menggunakan jerigen disejumlah SPBU di Kota Pangkalankerinci. 

Pasalnya aktivitas pengisian bahan bakar minyak (BMM) menggunakan jerigen tersebut telah menyebabkan terganggunya pengisian BMM para pengemudi kendaraan bermotor.

‘’Ya sudah banyak yang melapor ke kami soal pembelian jerigen di SPBU salah satunya di SPBU Kota Pangkalankerinci Jalan Lintas Timur. Dan penertiban ini seperti hilang timbul, tertibnya hanya sementara saja. Jadi, seharusnya petugas SPBU harus mengutamakan pengisian bahan bakar minyak bagi kendaraan daripada jerigen, sehingga tidak menyebabkan terjadinya antrean panjang kendaraan di SPBU tersebut,” terang Sekretaris Komisi 1 DPRD Pelalawan Faizal SE MSi kepada Riau Pos, Senin (4/1) di Pangkalankerinci.
Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Diungkapkan Faizal yang juga menjabat sebagai Ketua Fraksi Gerindra Plus DPRD Pelalawan ini, bahwa warga mengeluhkan pembelian bahan bakar seperti bensin dan solar dengan menggunakan jerigen. Dan hal ini tentunya telah jelas sangat warga, karena pengisian jerigen juga dilayani pada saat antrean kendaraan padat di SPBU.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook