BNI Rayakan Natal Bersama Anak Yatim dan Masyarakat Tak Mampu

Riau | Selasa, 03 Januari 2023 - 14:07 WIB

BNI Rayakan Natal Bersama Anak Yatim dan Masyarakat Tak Mampu
Ketua Panitia Natal Carjony Sitorus bersama Pembina Bapekkris BNI Wilayah 02 Andri Juwita Sitorus, menyerahkan bantuan ke Bona Mario Sihotang, saat merayakan Natal bersama, baru-baru ini. (BNI UNTUK RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk melaksanakan program Corporate Social Responsibility (CSR) untuk menyambut Natal dan Tahun Baru 2023. Program CSR tersebut bertemakan ''Lompat Lebih Tinggi Meraih Damai Natal'' yang mencerminkan semangat BNI untuk menyambut Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.

Corporate Secretary BNI Okki Rushartomo Budiprabowo mengungkapkan, dalam rangka menyambut Natal 2022, BNI berbagi kebahagiaan dan turut meningkatkan kesejahteraan masyarakat kurang mampu, Rabu (28/12) lalu. ''Ini merupakan bentuk apresiasi BNI kepada tujuan pembangunan berkelanjutan (SDG’s) yaitu Indonesia tanpa kemiskinan dan tanpa kelaparan,'' kata Okki, Senin (2/1).


BNI Kantor Wilayah 02 turut serta dalam pelaksanaannya dengan menggelar perayaan dan ibadah Natal bersama anak yatim piatu dan masyarakat tidak mampu yang dilaksanakan di GMII Elshadday dengan mengundang tamu dari 3 Panti Asuhan yaitu Panti Asuhan Kasih Bunda, Panti Asuhan Rumah Bahagia, Panti Asuhan Kemurahan, serta masyarakat tidak mampu.

Tak hanya itu, kata Okki, BNI Kantor Wilayah 02 bersama perwakilan anggota Bapekkris telah menyalurkan santunan Natal kepada 100 orang tamu undangan senilai Rp25 Juta. ''Misi BNI yaitu meningkatkan kepedulian dan tanggung jawab terhadap lingkungan dan masyarakat,'' ujarnya.

Okki menyatakan, program ini dilaksanakan rutin setiap tahun dalam rangka turut berbagi kasih kepada sesama. Ia berharap, dengan mengambil tema ''Lompat Lebih Tinggi Meraih Damai Natal'' dapat menjaga kedamaian Natal. ''Semoga damai Natal menyelimuti seluruh masyarakat yang merayakan,'' kata Okki.(ayi)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook