Spirit Amalkan Pancasila

Riau | Selasa, 02 Oktober 2018 - 19:00 WIB

Spirit Amalkan Pancasila
PIMPIN UPACARA: Wabup Siak Drs H Alfedri msi memimpin upacara Hari Kesaktian Pancasila selaku inspektur upacara (irup) di halaman Kantor Bupati Siak, Senin (1/10/2018).

SIAK (RIAUPOS.CO) - HARI Senin (1/10) sebagai hari pertama masuk kerja, setelah libur akhir pekan dan bertepatan dengan puncak peringatan Hari Kesaktian Pancasila. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Siak memperingati dengan upacara di halaman Kantor Bupati Siak, Senin (1/10).

Baca Juga :Dirikan Tenda Tanggap Darurat di Wilayah Banjir

Selaku Inspektur Upacara (Irup) Wakil Bupati Siak DRS H Alfedri MSi mengajak seluruh masyarakat memaknai momentum 1 Oktober dengan spirit bersama mengamalkan nilai-nilai Pancasila.

Upacara Hari Kesaktian Pancasila tahun ini secara nasional mengangkat tema Pancasila sebagai landasan kerja mencapai prestasi bangsa. Bertindak sebagai komandan upacara kemarin adalah Kasat Sabhara Polres Siak AKP Indra Sakti SH, perwira upacara Danramil Siak Kapten Inf B Sitepu. Tampak hadir Wakapolres Siak Kompol Abdullah Hariri, Ketua DPRD Siak Indra Gunawan SE, Pabung Kodim 0303/ Bengkalis Mayor Inf Sumarno dan perwakilan dari Kejaksaan Negeri Siak.

Wabup Siak Alfedri usai upacara mengatakan momentum hari lahirnya Pancasila harus dijadikan momen mempererat persatuan sesama warga Bangsa Indonesia. “Momentum peringatan ini sekaligus bisa memantapkan persatuan dan kesatuan dalam mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai ideologi negara, sebagai pedoman hidup dan pandangan hidup kita,” ujar Wabup.

Karenanya Alfedri berpesan, seluruh tindakan anak bangsa dan sebagai aparatur negara hendaklah berperilaku mengacu kepada nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila. Ia juga mengajak seluruh komponen masyarakat untuk mempertahankan Pancasila dengan menjaga keutuhan negara kesatuan Republik Indonesia dan semangat kebangsaan nasionalisme.

“Dengan itulah kita mempunyai spirit dan semangat untuk mengisi kemerdekaan, untuk mencapai cita-cita masyarakat adil dan makmur dan sejahtera dimasa yang akan datang,” sambungnya.

Lebih lanjut kata Wabup, kepada generasi muda agar dapat menyesuaikan keahlian dan kemampuan sesuai dengan perkembangan teknologi informasi yang ada saat ini. Namun dengan tetap menanamkan dan mengamalkan semangat yang terkandung dalam poin-poin dasar lima sila yang tertuang dalam Pancasila.

“Anak muda Siak, didadanya tetap harus ada pancasila, bendera merah putih dan NKRI. Itu harga mati,” tegasnya.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook