Janji Bangun Infrastruktur Desa Suka Maju Tambusai

Riau | Senin, 02 September 2019 - 10:00 WIB

Janji Bangun Infrastruktur Desa Suka Maju Tambusai
humas pemkab rohul for riau pos BERI SAMBUTAN: Bupati Rohul H Sukiman memberikan sambutan saat membuka kegiatan orientasi penguatan posyandu dengan pemberdayaan masyarakat dalam pencegahan stunting tingkat Kabupaten Rohul di Convention Hall Islamic Center Rohul, Kamis (29/8/2019).

(RIAUPOS.CO) -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hulu (Rohul) H Sukiman berjanji akan memperhatikan pembangunan infrastruktur di Desa Suka Maju Kecamatan Tambusai, Kabupaten Rohul tahun 2020 mendatang.

Dengan harapan Desa Suka Maju semakin maju dan berkembang serta masyarakatnya sejahtera. ‘’Insya Allah tahun 2020, kita akan membangun jalan, pasar dan Pukesmas di Desa Suka Maju Kecamatan Tambusai. Meski Keterbatasan anggaran, kita akan berupaya untuk membangun secara bertahap dan berkelanjutan menyesuaikan kemampuan keuangan daerah,’’ ungkap Bupati Rohul H Sukiman menindaklanjuti aspirasi masyarakat saat menghadiri Hari Ulang Tahun (HUT) ke 37 Desa Suka Maju, Kecamatan Tambusai, Kamis, (29/8).


Dalam acara tersebut dihadiri Sekda Rohul H Abdul Haris SSos MSi, Ketua TP PKK Rohul Hj Peni Herawati Sukiman, Camat Tambusai Muammar Ghadafi SSos, Kapolsek Tambusai AKP Yulihasman SSos, Camat Tambusai Utara Mastur SSos MSi, Kepala Desa Suka Maju Indra Atmaja, Kepala Desa Tingkok  Herman, Kepala Desa Mahato Firiadi dan Kades Se Kecamatan Tambusai dan Tambusai Utara.

Menurutnya, pembangunan bidang infrastruktur dasar masyarakat di pedesaan, setiap tahunnya menjadi program prioritas oleh Pemkab Rohul. Namun untuk menuntaskan permasalahan infrastruktur itu, terbentur dengan keuangan daerah. Sehingga pemerintah daerah memprioritaskan pembangunan infrastruktur pedesaan yang sifatnya mendesak untuk kepentingan masyarakat banyak. 

 ‘’Selamat HUT ke 37 Desa Suka Maju, semoga pembangunan di desa ini semakin berkembang dan maju,’’ tuturnya.

Tokoh Masyarakat Desa Suka Maju Abu Jamin dalam sambutannya berharap kepada Bupati Rohul H Sukiman untuk terus memperhatikan Desa Suka Maju, terutama peningkatan pembangunan dibidang infrastruktur jalan, kesehatan dan  pasar desa.

 ‘’Mungkin tadi pak Bupati Sukiman melewati Pasar Cendana yang saat ini perlu bantuan dari Pemkab Rohul. Selain itu jalan sepanjang 1,6 Km dan pembangunan Puskesmas yang representatif, apalagi dari jumlah penduduk Suka Maju sudah memenuhi syarat untuk pembangunan Puskesmas,’’ jelasnya.

Kepala Desa Suka Maju Indra Atmaja mengatakan terkait permintaan tokoh masyarakat tersebut, diakui Indra itu bukan permintaan baru, tapi permintaan yang lama untuk mengingatkan bupati kembali agar pembangunan yang menjadi aspirasi masyarakat bisa terealisasi.

 ‘’Kami berharap Pemkab Rohul dapat merealisasikan aspirasi masyarakat, terealisasikan saja 1 dari 3 itu kami sangat bersyukur. Tentunya kami siap mendukung pembangunan yang berkelanjutan,’’ tambahnya.

Indra mengaku peringatan HUT Ke-37 Desa Suka Maju tahun ini berlangsung khidmat dan antusias masyarakat sangat tinggi untuk memeriahkan ulang tahun Desa Suka Maju. ‘’Kami berharap momentum HUT ke 37 Desa Suka Maju ini lebih maju ke depannya, masyarakatnya sejahtera,’’ tuturnya.(adv) 


 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook