Bupati Beri Dukungan Korban Kebakaran
Beberapa jam setelah musibah kebakaran, Bupati Kabupaten Indragiri Hilir HM Wardan langsung mengunjungi korban kebakaran di Jalan Datuk Bandar, Tembilahan. Saat itu bupati didampingi Ketua PMI Inhil Hj Zulaikhah Wardan, Asisten II H Rudiansyah, Camat Tembilahan H Syatir Hasan dan beberapa pejabat lainnya juga menyerahkan bantuan.
Ia sangat prihatin dan turut berduka atas musibah yang dialami warga. Musibah tersebut terjadi tanpa diduga-duga. Di mana pasca kejadian banyak orang maupun korbanya tidak siap dan merasa terpukul.
“Ini sudah suratan yang tak bisa kita hindari. Saya berharap korban tabah dan bisa menerima musibah ini dengan iklas. Insya Allah di balik semua ini akan ada hikmahnya,” sebut bupati seraya memberikan dukungan.
Atas nama Pemkab Inhil dan pribadi, bupati menuturkan turut merasakan penderitaan warganya. Semua itu akan menjadi pembelajaran agar senantiasa meningkatkan kewaspadaan.
“Melalui musibah itu kita diminta supaya lebih hati-hati, terutama saat mempergunakan alat memasak kompor dan sebagainya,” papar mantan Kepala Dinas Pendidikan Riau ini.
Kebakaran menurut bupati dapat terjadi karena beberapa hal, mulai dari aliran listrik sampai alat penerang rumah lilin dan lampu teplok. Untuk itu dalam penggunaanya harus berhati-hati. Jangan sampai masalah kecil menimbulkan efek yang besar.
“Mudah-mudahan ini musibah yang terakhir,” harapnya. Pada kesempatan ini orang nomor satu di Inhil itu juga menekankan masyarakat benar-benar memperhatikan aliran listrik. Jangan sampai menyambung dan mencangkok sembarangan.(adv)