ROKAN HULU

Zikir Ratik Togak Rokan Pecahkan Rekor Muri

Riau | Senin, 21 Desember 2015 - 13:59 WIB

Zikir Ratik Togak Rokan Pecahkan Rekor Muri
TERIMA PIAGAM MURI: Bupati Rohul Drs H Achmad MSi, Bunda Paud Rohul Hj Magdalisni Achmad, Kepala Disdikpora H Mhd Zen SPd MMPd (tiga kanan), Kepala Disdukcapil H Irpan Rido SSos, Ketua Himpaudi Hj Jamrad SPdI, foto bersama usai menerima Piagam Muri dalam kegiatan Zikir Ratik Togak Anak PAUD bersama orangtuanya, dalam Peringatan Gebyar PAUD tingkat Kabupaten Rohul di halaman kantor bupati, Sabtu (19/12/2015).

‘’Semoga apa yang dilakukan anak PAUD ini, membekas dan menjadi catatan hidupnya kedepannya. Saya atas nama pribadi dan Pemkab Rohul mengucapkan terima kasih peran cukup besar para Bunda PAUD, guru Paud, dalam memberikan pendidikan kepada anak usia dini,’’tuturnya.

Bupati menambahkan, Pemkab komit memperhatikan bidang pendidikan khususnya PAUD. Karena saat ini setiap desa di Rohul, sudah berdiri dua sampai tiga bahkan empat PAUD yang dananya dianggarkan melalui alokasikan dana desa (ADD). Masing-masing Paud mendapatkan bantuan operasional Rp10 juta dari dana desa yang bersumber dari APBD Rohul.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Atas pemecahan rekor Muri terhadap kegiatan Zikir Ratik Togak Rokan, maka Tim Muri memberikan anugerah penghargaan berupa Piagam Muri kepada Bupati Rohul Drs H Achmad MSi. Sementara Bunda Paud Rokan Hulu Hj Magdalisni Achmad, Kadisdikpora Rohul H Mhd Zen SPd MMPd, Kadisdukcapil Rohul H Irpan Rido SSos, Ketua Himpaudi Rohul Hj Jamrad SPdI menerima piagam penghargaan Muri yang diserahkan oleh Yusuf Kadri selaku perwakilan Tim Muri.(adv/a)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook