Kerjasama Trauma Centre
Terkait dalam pencapaian target 2015 ini, BPJS Tenagakerja Pekanbaru Panam telah menandatangani nota kerjasama pendirian trauma centre dengan klinik Pratama yang berlokasi di Desa Tanah Merah, Kecamatan Siak Hulu, Senin (16/11).
Tujuan kerja sama trauma centre dengan klinik Pratama ini, menurut Eko untuk mendekatkan pelayanan kepada pekerja peserta BPJS Ketenagakerjaan khususnya kalau terjadi laka kerja seperti penanganan awal perawatan saat terjadi laka kerja.
Adanya kerja sama trauma centre dengan klinik Pratama, maka peserta BPJS Ketenagakerjaan yang bekerja di Kecamatan Siak Hulu, apabila kena musibah laka kerja, akan lebih cepat tertangani secara medis.
Program trauma centre dari BPJS Ketenagakerjaan sendiri menurut Eko, sebagai bentuk kepedulian mereka (BPJS) terhadap pesertanya. Ketika terjadi laka kerja, untuk mendapatkan pertolongan awal medis, tak perlu harus pergi jauh ke RS. Cukup di klinik kerjasama sudah bisa dilakukan.
Bersempena hari yang sama BPJS Ketenagakerjaan juga melakukan sosialisasi dengan mengandeng aparatur desa, sebagai corong pemerintah dalam menyosialisasikan berbagai program BPJS kepada pengusaha.(lin)